Jualan Ambulans Saat Pandemi Menjanjikan, Ada Tapinya

Ambulans versi Isuzu MU-X (Antara)
Sumber :

VIVA – Agen Pemegang Merek alias APM mobil di Indonesia, terus berjuang di tengah pandemi COVID-19. Meski penjualan kendaraan penumpangnya mengalami penurunan, pabrikan mobil mencari celah dengan menawarkan produk Ambulans.

Dharma Sebut Bio Weapon untuk Pandemi Selanjutnya Sudah Disiapkan, Gong Kematian Pengusaha Jakarta

Ya, kondisi saat ini memang membuat mobil ini menerima banyak pesanan. Pemesannya mulai dari Rumah Sakit, Dinas Kesehatan, hingga berbagai Instansi Pemerintah ataupun swasta.

Tak heran jika APM mobil di Indonesia, kini menawarkan jajaran produk yang dirancang ulang sebagai ambulans. Hal ini seperti yang ditawarkan oleh merek otomotif Isuzu.

Hebat! Pria Ini Bantu Ratusan UMKM di Tabalong Bebas dari Rentenir, Begini Caranya

Marketing Division Head PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), Attias Asril mengatakan, produk kendaraan penumpang yang dijajakan di Indonesia bisa dimanfaatkan oleh konsumen yang membutuhkan unit ambulans.

Baca juga: Motor Baru Honda Seharga ADV 150, dan Innova Baru Segera Meluncur

Jumlah Pengangguran di Indonesia Turun Jadi 7,47 Juta Orang Per Agustus 2024

"Jadi rasanya hampir semua kendaraan Isuzu bisa jadi ambulans, mulai dari pikap Traga yang dipakai untuk unit kesehatan, Elf dan bahkan MU-X yang mobil 4x4 itu sudah dibuat ambulans," ujarnya dalam diskusi online, Kamis 1 Oktober 2020.

Terkait penjualan unit ambulans, kata Attias, saat ini memang memiliki banyak permintaan. Padahal, sebelum ada pandemi COVID-19 Ambulans hanya kurang dari 10 persen dari total penjualan Isuzu di Tanah Air.

Sayangnya, kata dia, untuk bisa memfasilitasi konsumen yang membutuhkan kendaraan untuk dijadikan Ambulans, IAMI harus berkolaborasi dengan perusahaan karoseri. Sehingga, harus memerlukan waktu tambahan untuk bisa mendapatkan unitnya.

"Ambulans kini permintaannya begitu besar. Bahkan tuntutannya harus punya ready stock, padahal kami harus kerjasama dengan karoseri. Memang kontribusi jenis ini sekarang cukup besar untuk penjualan Isuzu di Indonesi," paparnya.

Mobil halangi ambulans di India

Tidak Memberi Jalan ke Ambulans, Pengemudi Ditilang dan SIM Dicabut

Pengendara itu disanksi Rp48 jutaan karena tidak memberikan jalan kepada ambulans yang sedang dalam keadaan darurat.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024