Gak Kalah Keren dengan Mobil Baru, Mercy Tua Ini Dilelang Rp15 Miliar

Mobil Mercedes-Benz berusia 63 tahun dilelang setara Rp15 Miliar
Sumber :
  • Carscoops

VIVA – Dalam kondisi standar pabrik, harga mobil tua bisa jadi setara dengan mobil mewah keluaran baru. Salah satu contohnya, Mercedes-Benz 300SL yang dilelang secara online.

Transformasi Jaguar: Berani atau Berlebihan?

Mobil tersebut diketahui keluar dari pabriknya pada 22 Februari 1957, dan dikirim kepada seorang pembeli di Belgia, dan bertahan di pemilik pertama hingga 1981. Lalu, mobil mewah pada zamannya itu beralih kepemilikan kepada penggemar di Inggris.

Mercedes-Benz yang memiliki ciri khas pintu yang saat dibuka berbentuk sayap tersebut diinformasikan mengalami restorasi selama 2 tahun, tepatnya dari 2014 sampai 2016 di Inggris.

HMID Ungkap Alasan New Hyundai Tucson Belum Dirakit Secara Lokal

Kini, mobil ditawarkan secara online di laman lelang mobil klasik Bring A Trailer. Tentu saja kondisinya dikategorikan istimewa, lantaaran persis seperti baru keluar dari jalur produksinya di Jerman 63 tahun lalu.

Baca juga: Bahaya, Pria Ini Sengaja Tidur Saat Nyetir Mobil di Tol

Benarkah Mobil Gerak Roda Depan Kurang Jago Nanjak?

Melansir dari Carscoops, Senin 21 September 2020, mobil dilelang dengan harga pembuka USD1,05 juta, atau setara Rp15,42 miliar. Banderolnya akan terus meningkat, karena masih ada beberapa hari untuk penawarannya.

Mercedes-Benz 300SL memiliki tampilan orisinal pabrikan, dengan laburan cat Blaugrau. Eksteriornya juga terlihat rapih, dengan kombinasi bahan krom dari depan sampai ke belakang bodi.

Interiornya juga dilapisi ulang. Joknya terlihat menarik karena memakai bahan kain kotak-kotak biru dan abu-abu. Sementara pada dasbornya dicat sewarna bodi, dengan aksen krom di berbagai tombol. Konsol tengah, dinding pintu, dan bagian atas dasbor diberi pelapis kulit warna hitam.

Untuk memastikan mobil bisa dikendarai tanpa masalah, mesin 3.000cc dan transmisi manual empat percepatan standarnya ikut diseting ulang. Begitu juga piranti rem dan kelistrikan yang diklaim sudah diperbarui.

Setyo Budiyanto, Fit dan Proper Test Calon Pimpinan KPK

Mobil Paling Mewah Ketua KPK Baru yang Punya Kekayaan Miliaran Rupiah

Melalui rapat pleno Komisi III DPR RI, jenderal polisi Setyo Budiyanto terpilih menjadi Ketua KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) periode 2024-2029 di era pemerintahan Pre

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024