Segini Biaya Servis Mobil Toyota yang Jarak Tempuhnya 50 Ribu Km

Perawatan mobil Toyota
Sumber :
  • Auto2000

VIVA – Salah satu hal yang umum dilakukan pemilik mobil, adalah menjual kendaraan setelah angsurannya selesai atau masa pakainya sudah mencapai 5 tahun.

HMID Ungkap Alasan New Hyundai Tucson Belum Dirakit Secara Lokal

Berbagai alasan dikemukakan, mulai dari model yang dimiliki sudah ketinggalan zaman hingga tidak nyaman lagi untuk digunakan sehari-hari.

Padahal, kendaraan sudah dirancang oleh pabrikan agar bisa awet digunakan hingga puluhan tahun lamanya. Tentu, untuk bisa mencapai waktu selama itu diperlukan perawatan yang rutin.

Benarkah Mobil Gerak Roda Depan Kurang Jago Nanjak?

Dilansir VIVA Otomotif dari keterangan resmi Auto2000, Sabtu 12 September 2020, mobil dengan jarak tempuh melewati 50 ribu kilometer komponennya harus diperhatikan secara lebih saksama, lantaran sudah menempuh berbagai kondisi jalan dan mengalami penurunan kualitas.

Baca juga: Harga Mulai Rp119 Juta, Mobil Daihatsu Ini Laku Keras di Indonesia

Mobil Nanjak Jalannya Mundur, Enggak Bahaya Tah?

Potensi kerusakan bisa terjadi kapan saja, seperti di bagian mesin, suspensi, rem, dan kemudi. Termasuk pula sistem pendukung lainnya, seperti aki, wiper, radiator, dan alternator. Bila dibiarkan, mobil bisa mendadak mogok atau dampak lainnya yang berakibat fatal.

Khusus pemilik mobil Toyota, Auto2000 menawarkan paket khusus servis kecil dan servis besar yang bisa dipilih untuk kendaraan dengan jarak tempuh lebih dari 50 ribu km. Paketnya adalah sebagai berikut:

Paket Spontan A berlaku selama 1,5 tahun, terdiri dari 2 kali servis berkala kecil, mulai dari Rp1,8 juta.
Paket Spontan B berlaku selama 1,5 tahun, terdiri dari 1 kali servis berkala kecil dan 1 kali servis berkala besar, mulai dari Rp2,4 juta.
Paket Spontan C berlaku selama 3 tahun, terdiri dari 3 kali servis berkala kecil dan 1 kali servis berkala besar, mulai dari Rp3,8 juta.

Paket ini berlaku khusus untuk kendaraan yang sudah tidak memiliki kuota servis gratis, dan hanya bisa digunakan melalui Auto2000 Digiroom dengan memasukkan kode khusus saat pembayaran. Informasi selengkapnya bisa dilihat di laman tersebut.

Toyota Crown Hybrid di GJAW 2024

Toyota Hadirkan Sedan Crown Hybrid di GJAW 2024

PT Toyota-Astra Motor (TAM) memoboyong Toyota Crown Hybrid pada ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024