Bodinya Tetap Sama, Suzuki Jimny Punya Varian untuk Angkut Barang

Suzuki tawarkan Jimny model kendaraan niaga
Sumber :
  • Carscoops

VIVA – Suzuki Jimny versi baru memang menjadi buruan masyarakat di berbagai negara. Meski demikian, mobil legendaris ini sempat dikabarkan tak lagi dijual untuk konsumen dan penggemarnya di Eropa.

HMID Ungkap Alasan New Hyundai Tucson Belum Dirakit Secara Lokal

Kini, Suzuki menepis kabar itu dengan menawarkan Jimny generasi baru itu. Model yang dijual bukan lagi kendaraan untuk mengangkut penumpang, tetapi dikategorikan sebagai kendaraan niaga ringan alias light commercial vehicle

Melansir dari Motor1, Jumat 11 September 2020, sesuai identitas barunya, mobil ini menawarkan kapasitas bagasi besar karena tak lagi dilengkapi kursi untuk penumpang belakang. Jimny ini hanya memiliki dua kursi, untuk pengemudi dan penumpang depan.

Benarkah Mobil Gerak Roda Depan Kurang Jago Nanjak?

Dilepasnya kursi penumpang belakang, jelas membuat kapasitas angkut bagasi Suzuki Jimny versi ini lebih besar 33 liter daripada versi standar, yakni mencapai volume 863 liter.

Baca juga: Mobil Mazda Kembaran Daihatsu Gran Max, Harganya Tembus Rp331 Juta

Mobil Nanjak Jalannya Mundur, Enggak Bahaya Tah?

Meski didaulat sebagai kendaraan untuk mengangkut barang, Suzuki tetap mempertahankan bentuk kabin mobil. Guna memastikan keamanan pengemudi dan penumpang ketika membawa banyak barang, terdapat pengaman yang dipasang pada pilar B atau tepatnya di belakang kursi depan.

Untuk jantung penggeraknya, pabrikan otomotif Jepang itu masih mempertahankan mesin bensin berkapasitas 1.500cc tanpa turbo. Mesin itu disebut sanggup menghasilkan tenaga 100hp.

Meski lahir sebagai kendaraan untuk mengangkut barang, Jimny tetap mempertahankan DNA sebagai mobil offroad mungil. Ini bisa dibuktikan dengan sistem penggerak empat roda yang tetap dipertahankan pada model ini.

Sayangnya, belum diketahui secara pasti harga untuk menebus Suzuki Jimny versi angkutan barang itu, serta ketersediaan unitnya di diler. Sebab, sampai saat ini Jimny hanya lahir dari fasilitas produksinya di Jepang.

Ford Ranger Raptor

Ford Luncurkan 3 Mobil Barunya di GJAW 2024, Termurah Rp836 Juta

Ford luncurkan Next-Gen Ford Everest dan Next-Gen Ford Ranger Wildtrak, serta Next-Gen Ford Ranger Raptor 3.0 di GJAW 2024.

img_title
VIVA.co.id
23 November 2024