Mobil Mitsubishi Ini Punya Fitur yang Cocok untuk Pengemudi Pemula
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – Salah satu fitur yang umum ditemukan pada kendaraan baru adalah pemakaian transmisi otomatis. Meski demikian, belum semua masyarakat di Indonesia merasa percaya diri, untuk mengemudikan mobil yang memakai sistem perpindahan gigi tanpa menginjak pedal kopling.
Apalagi, sempat beberapa kali terjadi kecelakaan mobil yang jatuh dari area parkiran umum, karena pengemudinya tak bisa menguasai kendaraan bertransmisi otomatis. Pengemudi kerap tak sengaja menginjak pedal gas, dan membuat kendaraan melaju.
Kondisi ini ternyata menjadi perhatian produsen otomotif, salah satunya Mitsubishi. Pada produk Sport Utility Vehicle (SUV) Eclipse Cross, disematkan fitur Ultra Misacceleration Mitigation System (UMS).
Teknologi UMS, dirancang untu mencegah mobil melaju ketika pedal gas secara tidak sengaja terinjak ketika sedang parkir. UMS didukung empat sensor di depan dan 4 sensor di belakang. Saat pengemudinya salah injak pedal, maka sistem secara otomatis akan membatalkan akselerasi.
Baca juga: Ada Pemandangan Tak Biasa di Diler Resmi Mobil MG
Tak hanya itu, Head of Product strategy Division PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Guntur Harling mengatakan, Eclipse Cross memiliki desain dan fitur yang mendukung aktivitas penggunanya.
"Eclipse Cross memiliki desain dan fitur yang futuristik, untuk mereka yang dinamis dan progresif. Ini diwujudkan dengan tampilan sporty dan stylish, performa berkendara, teknologi canggih, serta Advance Safety Feature," ucapnya dalam siaran pers, Selasa 16 Juni 2020.
Pada Eclipse Cross, dipasang 7 SRS Airbags untuk perlindungan pengemudi dan penumpang selama berada di kabin. Ada juga Forward Collision Mitigation System (FCM) yang mencegah benturan ketika ada objek di depan mobil yang berhenti mendadak.
Menjamin pengendalian dalam kondisi maksimal, dipasang fitur Active Yaw Control (AYC) yang mengoptimalkan kekuatan rem, sehingga mobil tetap terkontrol bahkan di jalanan licin dan basah. Serta Active Stability & Traction Control (ASTC) yang secara otomatis mengontrol laju mobil ketika sedang bermanuver, agar tidak mudah tergelincir.
Mengemudi menjadi nyaman dengan Adaptive Cruise Control. Fitur ini bisa membebaskan pengemudi dari pedal gas dan juga pedal rem, karena mobil bisa menyesuaikan kecepatan dengan kondisi lalu lintas. Kombinasi fitur-fitur itu, membuahkan skor Keamanan Bintang lima dari ASEAN NCAP 2018.