Mobil Murah Meluncur saat Pandemi, Harga Cuma Rp57 Jutaan

Datsun redi-GO 2020
Sumber :
  • Zigwheels

VIVA – Sejak muncul wabah COVID-19, banyak produsen kendaraan di seluruh dunia yang menahan diri untuk meluncurkan produk baru. Sebab, akan percuma mereka melakukannya, ketika daya beli masyarakat sedang menurun drastis.

Citroen Basalt Hadir di GJAW 2024, Mobil SUV Blasteran India-Prancis

Meski demikian, ada juga beberapa merek yang tetap menghadirkan model baru. Salah satunya, Datsun. Meski tidak lagi beroperasi di Indonesia, namun mereka hingga saat ini masih tetap beraktivitas di India.

Baca juga: Transmisi Mobil Matik Kasar, Ternyata Penyebabnya Sepele

Terpopuler: Mobil Baru Suzuki Rp120 Jutaan, Kendaraan Paling Laku di Bumi

Pasca diperbolehkannya beberapa industri untuk memulai kembali kegiatan produksi, Datsun India meluncurkan versi terbaru dari redi-Go. Mobil ini sudah mulai dikirim, ke diler-diler mereka yang ada di Negeri Hindustan.

Dilansir VIVA Otomotif dari Rushlane, Rabu 27 Mei 2020, redi-GO edisi 2020 mengusung wajah baru. Grille depan dibuat lebih besar, dan disematkan lampu daytime running light berbentuk huruf L di sisi kiri dan kanan bumper.

Mobil Baru Suzuki Rp120 Jutaan Sudah Ada di Diler, Dapat Bintang 5

Datsun redi-GO 2020

Lampu utamanya dibuat lebih kecil dari versi sebelumnya, dan diberi aksen berwarna krom. Tidak disebutkan, apakah bohlam yang digunakan masih halogen atau sudah light emitting diode. Namun, DRL dan lampu belakang sudah memakai teknologi LED yang hemat energi.

Masuk ke dalam kabin, maka akan terlihat penyegaran pada bagian sistem hiburan. Layar 8 inci dengan teknologi sentuh yang dipasang, sudah dibekali dengan fitur Android Auto dan Apple CarPlay. Layar juga bisa menampilkan kamera mundur, lengkap dengan garis panduan.

Belajar dari kasus lama, Datsun kini melengkapi mobil baru mereka dengan dua kantung udara di bagian depan. Mesin yang digunakan yakni tiga silinder berkapasitas 800cc, yang dapat menghasilkan tenaga 52 daya kuda dan torsi 72 Newton meter.

Jika membutuhkan mesin yang lebih bertenaga, tersedia varian mesin 1.000cc dengan 68 daya kuda dan torsi 91 Nm. Keduanya sudah mengadopsi standar BS VI yang ramah lingkungan. Ada dua pilihan transmisi, yakni manual serta automatic manual transmission

Soal harga, mobil berkapasitas lima penumpang ini ditawarkan dengan banderol mulai dari 295 ribu Rupee. Jika dikonversi, maka angkanya menjadi kurang lebih Rp57 jutaan.

Mobil listrik Hyundai Ioniq 9

Menebak 2 Mobil Baru Hyundai yang Meluncur Januari 2025

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) rajin merilis produk baru demi memperbanyak lineupnya di pasar Tanah Air. Bukan hanya rakitan lokal, Hyundai juga menjual mobil dengan.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024