Mobil Ini Bakal Pakai Filter Kabin Penyaring Virus Corona

Proton X70.
Sumber :
  • Paultan.

VIVA – Masker N95 saat pandemi Virus Corona atau COVID-19 saat ini menjadi makin populer. Sebab, masker yang setidaknya mampu memfilter 95 persen partikel yang melayang di udara, sangat efektif mencegah penularan virus itu pada yang menggunakannya.

Dilansir dari Paultan, Selasa 12 Mei 2020, kemampuan masker itu dalam menyaring virus itu dalam waktu dekat bisa dirasakan pemilik mobil pabrikan Malaysia, Proton. Setelah, pabrikan itu mengumumkan bahwa akan menggunakan filter kabin N95 untuk mobil sport utility vehicle (SUV) produksinya X70.

Filter N95 akan dipasang dalam X70 sebagai standar bawaan pabrik pada produksi terbarunya, Filter ini akan mengantikan peran sistem clean air loniser yang sebelumnya dipakai.

Penggunaan filter N95 pada Proton X70 ini akan menjadi yang pertama di industri di Malaysia. Selain lebih membersihkan udara kabin, penggunaan filter ini dinilai menawarkan tambahan ketenangan bagi penggunanya selama wabah COVID-19 ini.

Kemudian, filter ini pun disebutkan bisa memberikan kenyamanan tambahan selama musim kabut yang sering terjadi di Malaysia.

Terlepas dari alasan kesehatan itu, langkah ini adalah bagian dari inisiatif Geely yang diumumkan pada bulan Februari. Sebagian saham Proton pun diketahui sudah dimiliki oleh perusahaan otomotif China itu.

Geely pun berencana semua kendaraan masa depan yang diproduksinya akan diinstal dengan Sistem Pemurnian Udara Cerdas G-Clean (IAPS). Sistem itu akan secara otomatis menyaring keluar partikel berbahaya.

Baca juga: Taksi di Kota Ini Wajib Pakai Tameng Anti Virus Corona

Belum Lenyap, Kasus COVID-19 di Indonesia Didominasi Varian EG.2 dan EG.3

IAPS memiliki filter karbon kimia aktif yang menyerap gas berbahaya seperti formaldehida saat memasuki kendaraan. Termasuk, bau tak sedap dan polutan berbahaya yang berisiko mengganggu kesehatan penumpang.

Sistem ini juga termasuk generator ion negatif yang mensterilkan udara di dalam kendaraan, dan menghilangkan virus, bakteri, jamur dan jamur di udara. Sistem ini memiliki tingkat penyaringan yang sama dengan sistem respirasi N95.

WHO Nyatakan COVID-19 Bukan Lagi Darurat Kesehatan Global

Pantau berita terkini di VIVA Network terkait Virus Corona

Presiden Jokowi dicek kesehatan sebelum divaksinasi booster COVID-19 tahap dua

Bertarung Pulihkan Pandemi, Jalan Terjal Pemerintah Indonesia Bangkit dari Belenggu COVID-19

Lantas bagaimana jejak perjalanan mewabahnya virus mematikan Sars-CoV-2 tersebut, hingga langsung memunculkan situasi pandemi yang mencekam di Tanah Air?

img_title
VIVA.co.id
2 Oktober 2024