Nyetir Mobil Ditemani Anjing Peliharaan, Bikin Sopir Lebih Hati-hati

Anjing di mobil
Sumber :
  • Dokumen Chevrolet

VIVA – Tak hanya penumpang manusia, pemilik mobil kerap membawa hewan saat bepergian. Bahkan, ada penggemar binatang yang mengizinkan peliharaannya untuk duduk di kabin, bukan di dalam kandang yang kemudian diletakan di bagasi mobil.

Hasil Uji Lab BBM Pertamax yang Viral Dituding Bikin Rusak Mobil

Salah satu hewan yang kerap terlihat menemani majikannya ketika berkendara adalah anjing. Hewan kaki empat ini diperlakukan tak ubahnya penumpang, lantaran dizinkan duduk di jok mobil, ketika melakukan perjalanan.

Aktivitas mengemudi dengan ditemani seekor anjing, ternyata memiliki dampak positif bagi pemiliknya. Hal ini berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh lembaga riset yang berasal dari Spanyol, bernama SEAT.

Ucapan Benyamin Gak Jadi Kenyataan, Tapi Oplet Si Doel Siap Otw Balai Kota!

Melansir dari Motor1, Senin 11 Mei 2020, Hasil riset memperlihatkan bahwa mengemudi dengan ditemani anjing di dalam mobil bisa mengurangi stres, bahkan meningkatkan keamanan ketika berkendara di jalan.

Baca juga: Setelah 25 Tahun Gak Dicuci, Mobil Mini Bikin Pemiliknya Kaget

Bakal Ada 6 Merek Mobil Baru yang Dirakit di Purwakarta

Lebih dari setengah, atau sekitar 54 persen pengemudi yang memiliki anjing dan ikut dalam survei menyebut, dirinya lebih berhati-hati ketika harus mengemudi dengan ditemani hewan peliharaan mereka di kabin mobil.

Pengemudi yang ikut dalam survei tersebut, sebanyak 69 persen merupakan usia muda, dengan rentang 18 sampai 24 tahun. Sementara sisanya, yang merupakan pengemudi berusia sampai dengan 55 tahun pun mengatakan hal yang sama, lebih berhati-hati saat membawa hewan.

Kepala Layanan SEAT di Inggris, Nigel Griggs mengatakan, pengemudi memastikan agar anjing mereka dalam kondisi aman ketika berada di dalam kabin. Bahkan, ada yang menambahkannya peliharaannya dengan sabuk pengaman khusus hewan.

'Penelitian ini menegaskan bahwa hewan peliharaan bisa menjadi sahabat pengemudi ketika berada di dalam mobil, serta berkontribusi dalam perilaku berkendara yang lebih aman, dan mengurangi tingkat stres," tuturnya.

Booth Suzuki di GJAW 2024

Bermacam Godaan Suzuki Indonesia yang Patut Dilirik di GJAW 2024

Salah satu yang patut dilirik di GJAW 2024 adalah merek Suzuki, yang menawarkan banyak promo menarik demi wujudkan mimpi mobil baru.

img_title
VIVA.co.id
28 November 2024