Banyak yang Salah Fokus Lihat Angkot Ini

Angkot bergaya off-road
Sumber :
  • Facebook @Bukan Seenak Jidat

VIVA – Salah satu transportasi umum yang banyak tersedia di Indonesia, yakni angkutan kota. Kendaraan yang biasa disebut dengan angkot ini menjadi andalan warga, saat hendak beraktivitas.

Kronologi Sopir Angkot di Jaktim Kena Begal saat Macet, Pipi Disayat Celurit

Ciri khas dari angkot adalah, pintu yang digunakan oleh penumpang untuk masuk dan keluar hanya ada satu, yakni di sisi kiri. Umumnya, pintu tersebut dibiarkan terbuka, untuk memudahkan akses.

Jenis kendaraan yang biasa dipakai sebagai armada angkot bermacam-macam, mulai dari Isuzu Panther hingga Suzuki Carry. Bodinya dirombak oleh karoseri, agar bisa memuat banyak penumpang.

Angkot Tercebur Kali di Kebayoran Gara-gara Jalan Terendam Banjir, Begini Penampakannya

Tak mau kalah dari kendaraan pribadi, di beberapa daerah angkot juga mendapat sentuhan modifikasi. Mulai dari eksterior yang dibikin ala mobil balap, hingga sistem audio kencang ala kontes.

Namun, angkot yang satu ini justru mendapat sentuhan modifikasi yang berbeda. Dilansir dari laman Facebook Motuba, Minggu 12 April 2020, sebuah angkot tampak gagah dengan ban besar ala kendaraan off-road.

Viral! Sopir Angkot di Bogor Tenggak Miras saat Bawa Penumpang

Dari penampakan karetnya, diketahui bahwa ban yang dipasang berjenis mud terrain, yang umum dipakai di mobil jenis jip. Bodi angkot jadi terlihat tinggi dan kekar, berkat ubahan pada per daunnya.

Ciri khas angkot terlihat pada pintu bagian samping, yang sengaja tidak ditutup. Pada kaca belakang ditempel stiker, sementara di atasnya dipasang spoiler.

Tampilan angkot itu ternyata membuat banyak warganet salah fokus. Mereka mengira, kendaraan itu benar-benar masih dipakai untuk mengangkut penumpang umum.

Namun, rupanya status angkot itu sudah menjadi kendaraan pribadi. Hal itu tampak, dari warna pelat nomor yang digunakan. Bukan kuning ala angkutan umum, melainkan hitam.

“Yakali plat item buat narik,” tulis warganet.

“Plat item mbah, kalo kuning mah boleh narik,” komentar warganet lain.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya