Gagah Mirip Jip Mercy, Harga Mobil Setara LCGC

Mahindra Bolero edisi 2020
Sumber :
  • Indianauto

VIVA – Jika dulu orang menyukai mobil jip karena ketangguhannya, kini kendaraan tersebut banyak dibeli karena tampilannya yang gagah. Apalagi, saat ini jip sudah hadir dalam versi modern, yakni sport utility vehicle.

Diduga Iri, Dua Mobil Baru Disiram Air Keras oleh Tetangga: Catnya pada Rontok

Di beberapa negara, peminat SUV lebih banyak ketimbang multi purpose vehicle atau MPV. Tak heran, apabila para produsen kendaraan gencar menghadirkan model barunya.

Seperti yang dilakukan oleh Mahindra. Dilansir dari Rushlane, Kamis 26 Maret 2020, pabrikan mobil asal India itu baru saja membuka selubung Bolero terbaru.

Hyundai Creta N Line Sudah Uji Coba di Jalan, Kapan Mulai Dijual?

Tampilan mobil ini mirip dengan jip buatan Mercedes-Benz, yakni G-Class. Keduanya sama-sama memakai desain klasik, yakni bodi besar dan berbentuk kotak.

Khusus untuk seri terbaru, Mahindra memasang grille, kap mesin dan lampu dengan desain baru. Bumper depan dibuat lebih lebar, untuk mengakomodasi pendingin intercooler dan rumah lampu kabut yang baru.

Kepergok Kamera Mobil Baru Hyundai Uji Coba di Jalan Pegunungan

Pada bagian belakang, ubahan hanya dilakukan di lampu dan tuas pembuka pintu bagasi. Bagian dalamnya tidak ada perubahan berarti, masih menggunakan dua kantung udara dan sensor parkir.

Khusus di bagian mesin, jantung penggeraknya masih memakai tiga silinder berkapasitas 1.500cc yang menggunakan diesel sebagai bahan bakar. Tapi, Mahindra sudah mengubah spesifikasinya, agar menghasilkan lebih sedikit emisi.

Soal harga, mobil yang hanya dijual di India ini ditawarkan dengan banderol mulai dari 770 ribuan Rupee. Jika dikonversi, nilainya kurang lebih sama dengan harga low cost green car, yakni Rp166 jutaan.

Mitsubishi Outlander PHEV 2025

Mobil Baru Mitsubishi Bisa Tempuh Jakarta-Surabaya Tanpa Isi Bensin

Meskipun desain eksteriornya hampir sama dengan model sebelumnya, SUV ini menghadirkan teknologi plug-in hybrid generasi terbaru dengan jangkauan listrik yang lebih jauh.

img_title
VIVA.co.id
4 Oktober 2024