Mitsubishi Hadirkan Xpander Baru di Indonesia

Mitsubishi Xpander edisi 2020
Sumber :
  • Dok: MMKSI

VIVA – Sejak hadir perdana pada Agustus 2017, hingga kini Xpander masih menjadi kendaraan favorit masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan banyak faktor, mulai dari desain hingga kenyamanan yang ditawarkan.

Mobil Baru Suzuki Rp120 Jutaan Sudah Ada di Diler, Dapat Bintang 5

Meski masuk dalam segmen multi purpose vehicle, namun mobil milik PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia ini memiliki penampilan ala sport utility vehicle.

Hal itu kemudian menjadi sebuah tren baru, dan diikuti oleh kompetitornya. Selain desain, Xpander juga menjadi salah satu kendaraan yang stabil dan nyaman untuk dikendarai, berkat penyematan teknologi Lancer di suspensi belakangnya.

Terpopuler: Catalunya Jadi Akhir MotoGP 2024, Daftar Mobil Baru Rp100 Jutaan

Hampir tiga tahun berlalu, MMKSI memutuskan untuk menghadirkan versi barunya. Ada beberapa ubahan yang dilakukan, serta penambahan fitur.

Berdasarkan keterangan resmi dari MMKSI, dikutip Minggu 23 Februari 2020, grille depan kini memakai desain baru. Begitu juga dengan pelek 16 inci dua warnanya. Sebagai pemanis, Mitsubishi Indonesia memasang antena berbentuk sirip hiu di bagian atap.

Hasil Studi Ungkap Fakta Penyebab Utama Terhambatnya Pembelian Mobil Baru di Indonesia

Pengemudi kini bisa melihat jalan dengan lebih jelas di malam hari, sebab lampu depan yang tadinya halogen kini diganti dengan light emitting diode atau LED, yang lebih irit energi. Kaca belakang juga sudah dibekali dengan pengusir embun.

Pada bagian interior, tampilannya diubah menjadi lebih segar dengan penggunaan pelapis berwarna beige untuk varian Ultimate dan Exceed.

Untuk memudahkan saat parkir, MMKSI menyematkan sensor di bagian belakang. Suara klakson kini juga semakin nyaring, karena jumlahnya ditambah satu.

Xpander ditawarkan dengan banderol mulai dari Rp215,8 juta untuk varian GLX MT, hingga Rp272,1 juta untuk Ultimate. Unit baru akan dipasarkan secara resmi pada Maret 2020.

Suzuki Dzire 2025

Terpopuler: Mobil Baru Suzuki Rp120 Jutaan, Kendaraan Paling Laku di Bumi

Berita tentang mobil baru Suzuki Rp120 jutaan dan kendaraan paling laku di Bumi, banyak dibaca hingga jadi terpopuler di VIVA Otomotif.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024