Daihatsu Siapkan Kejutan untuk Indonesia
- VIVA/Indra Nugraha
VIVA – Selama 11 tahun, PT Astra Daihatsu Motor berhasil mempertahankan posisi dua merek mobil terlaris di Indonesia. Hal ini tidak mudah, karena persaingan pasar begitu ketat.
Ada tiga model yang banyak berkontribusi bagi penjualan Daihatsu di Indonesia, yaitu Xenia, Gran Max dan Sigra. Ketiga model itu bergantian menempati porsi terbesar, di perusahaan asal Jepang tersebut.
"Sejak Sigra diluncurkan pada 2017, maka dia langsung jadi kontributor utama kami. Gran Max yang nomor dua, dan Xenia yang nomor tiga," kata Marketing and Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), Hendrayadi Lastiyoso di Jakarta belum lama ini.
Hendrayadi menjelaskan, salah satu kunci sukses ADM supaya bisa bertahan di posisi dua adalah harga. Ia mengungkapkan, sebagian besar pembeli Daihatsu memilih sistem kredit. Jadi, hal itu yang diperkuat oleh mereka.
“Kami bisa mengeluarkan paket-paket kredit yang pas, sesuai segmennya masing-masing. Paket-paket kredit ini kelihatannya sepintas itu hal biasa, tapi itu kunci pentingnya. Itu sumber utama kami dalam penjualan,” tuturnya.
Sementara itu, Direktur Pemasaran ADM, Amelia Tjandra mengakui, penjualan mobil city car Sirion belum sesuai dengan harapan mereka. Wanita yang akrab disapa Amel itu, menjelaskan alasannya.
“Kalau bicara soal Sirion, kami tidak memberi diskon besar. Sirion diskonnya hanya Rp5 juta, sementara merek lain bisa Rp15 juta,” ungkapnya.
Amel mengaku, sudah memiliki solusi untuk hal itu. Meski sebelumnya mengaku tidak bakal menghadirkan mobil baru di tahun ini, namun ia memastikan akan ada kejutan soal Sirion.
“Nanti, Maret kami akan mengenalkan Sirion dengan strategi harga baru,” jelasnya singkat.