Meski akan Tutup di Indonesia, Datsun Punya Kejutan

Logo Datsun
Sumber :
  • VIVA.co.id/M Ali Wafa

VIVA – Beberapa waktu lalu, beredar kabar bahwa penjualan Datsun di Indonesia kurang menggembirakan. Oleh sebab itu, mereka memutuskan untuk menghentikan seluruh kegiatan produksi mulai 2020.

Motor Listrik Suzuki Resmi Meluncur dan Punya Jarak Tempuh Segini

Meski demikian, Datsun tetap membuat kendaraan di India. Mereka bahkan dikabarkan, sedang menyiapkan model baru yang akan meluncur tidak lama lagi.

Dilansir dari Indianautosblog, Senin 30 Desember 2019, Nissan sebagai induk dari Datsun disebut-sebut baru saja mendaftarkan hak paten nama model terbaru dari mobil Datsun, yakni Magnite.

Prabowo Akan Kunjungi India, Hadiri Perayaan Hari Republik ke-76

Meski baru nama yang muncul, namun diduga kendaraan tersebut akan menggunakan basis yang sama dengan aliansi mereka, yaitu Renault Triber.

Magnite akan dibuat dengan rancang bangun Common Module Family tipe A Plus, hasil kolaborasi Nissan, Renault dan Mitsubishi. Platform ini sudah ada sejak 2013, dan oleh Datsun sudah diterapkan pada model Redi-GO yang dipasarkan di India.

Bukan Jakarta, Berikut Daftar Kota-Kota Besar Asia Dengan Polusi Udara Terburuk di Dunia

Untuk urusan penggerak, Magnite yang memiliki panjang kurang lebih empat meter ini bakal disematkan mesin tiga silinder berkapasitas 1.000cc. Agar performanya maksimal, dipasang perangkat turbocharger.

Magnite dikabarkan akan resmi meluncur pada pertengahan 2020, bersamaan dengan produk baru dari Renault yang juga menggunakan platform CMF-A Plus. Mobil baru Renault itu saat ini dikenal dengan nama HBC.

Pengusaha Nasional Indonesia bakal bertemu pengusaha India di New Delhi dalam CEO Forum [dok. Kadin Indonesia]

Buka Potensi Kerja Sama, Pengusaha Nasional RI dan Pengusaha India Bakal Bertemu di New Delhi

Kadin Indonesia memastikan bahwa sebanyak 100 pengusaha nasional akan menghadiri Forum Bisnis (CEO Forum) dan Bussiness Matching Indonesia-India.

img_title
VIVA.co.id
21 Januari 2025