Sudah Ada di Diler, Toyota Calya Baru Bisa Dipanjar Rp5 Juta

New Toyota Calya
Sumber :
  • Instagram @indra_fathan

VIVA – PT Toyota Astra Motor akan meluncurkan model baru Calya pekan depan. Gambar yang beredar, memperlihatkan tampilan luar model baru itu terlihat berbeda dibandingkan model yang dijual saat ini.

Viral Polisi dan Warga Menangkap Pencuri Mobil mirip Film Layar Lebar

Beberapa waktu lalu, kendaraan penumpang kategori low cost green car tersebut, juga sudah tertangkap kamera mulai dikirim. Menariknya, pengiriman unit dilakukan tanpa selubung, seperti mobil baru pada umumnya.

Salah seorang tenaga penjual dari diler Toyota di Jawa Barat mengatakan, Calya terbaru sudah mendarat di kantornya. Meski demikian, mobil kembaran Daihatsu Sigra ini belum dipajang di ruang pamer kendaraan baru, lantaran belum diluncurkan secara resmi.

Daftar Mobil Baru Harga Rp100 Jutaan November 2024

"Di kantor kami, sudah datang dari minggu lalu unitnya. Cuma belum dipajang di showroom. Kalau konsumen mau, biasanya sales bisa antar untuk melihatnya secara langsung," ujarnya saat dihubungi VIVA.co.id, Senin 9 September 2019.

Baca juga: Cuma ada 30 unit di Bumi, mobil Bugatti dibanderol Rp54 miliar

Merek Mobil Paling Dicari di Indonesia Agustus 2024: Kejutan dari BYD!

Wiraniaga yang enggan dipublikasikan identitasnya itu menyebut, keran pemesanan untuk Calya baru juga sudah dibuka. Untuk memilikinya, konsumen harus melakukan booking dengan membayar uang panjar Rp5 juta. Dana tersebut nantinya akan masuk ke dalam sisa pembayaran, baik secara tunai maupun kredit.

"Harus booking dulu, Rp5 juta saja. Di tempat kami, yang ada itu new Calya, yang baru datang warna hitam, silver, sama putih. Sementara baru itu, dan belum ada brosurnya sih," ucapnya.

Toyota Calya (bawah) baru, dikirim tanpa selubung

Perubahan di Calya baru, ada di lampu utama, grille yang kini lebih besar, fog lamp, serta bumper depannya. Di belakang, tidak ada perbedaan yang mencolok dan hanya terlihat list warna hitam di atas dudukan plat nomor kendaraan.

Pabrik Daihatsu di Karawang, Jawa Barat.

Gak Nyangka Mobil Daihatsu Ini banyak Dibeli Orang RI di Bulan Lalu

 Penjualan mobil baru secara nasional dari diler ke konsumen di Oktober 2024 mencapai 73 ribu unit, artinya ada kenaikkan sekitar satu persen dari September yang mencatat

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024