Hore, Toyota Indonesia Siapkan MPV Baru
- VIVA.co.id/M Ali Wafa
VIVA – Multi purpose vehicle atau MPV masih menjadi model mobil yang paling laris di Indonesia. Tak heran, jika banyak produsen terus mengeluarkan varian terbarunya.
Hal itu juga dilakukan oleh dua pabrikan mobil asal Jepang, Toyota dan Daihatsu. Keduanya memiliki produk unggulan, yang berasal dari pabruk yang sama, yakni Avanza dan Xenia. Dua model itu baru saja dihadirkan versi anyarnya pada awal tahun ini.
Namun, kerja sama itu tidak hanya berhenti pada kedua model tersebut. Toyota memiliki rencana, untuk menghadirkan mobil keluarga lain bersama Daihatsu.
Hal itu diungkapkan Deputy Chief Executive Officer Toyota Corporation, Susumu Matsuda, saat menerima kunjungan rombongan Kementerian Perindustrian di Jepang.
Berbeda dengan Avanza dan Xenia, mobil baru tersebut akan mengusung sumber penggerak canggih, yakni hibrida. Pemakaian mesin yang ramah lingkungan, memang sudah menjadi target dari Toyota untuk mensukseskan rencana mobil ramah lingkungan di Indonesia.
Susumu mengatakan, Toyota bersama Daihatsu akan memproduksi mobil hibrida di Indonesia pada 2022. Jenisnya yakni MPV. “Kami sedang mempersiapkan produksinya,” tutur Matsuda, dikutip dari keterangan resmi Kemenperin, Senin 3 Juni 2019.
Sebagai informasi, saat ini PT Toyota Astra Motor sudah memasarkan beberapa mobil hibrida di Tanah Air. Mulai dari model sedan Camry, hingga MPV mewah Alphard.