Bikin Nissan Terra Semakin Ganteng, Ini Daftar Harganya

New Nissan Terra
Sumber :
  • VIVA/Pius Mali

VIVA – Selain melayani kebutuhan konsultasi serta perawatan berkala, bengkel resmi juga menyediakan aksesori resmi yang bisa dibeli konsumen. Salah satu contohnya, bengkel Nissan yang menawarkan perangkat tambahan untuk sport utility vehicle Terra.

Pemilik Mobil Premium Gak Perlu Keluar Uang Banyak Beli Kaca Film Ini di GIIAS

Service Advisor dari Bengkel resmi Nissan di Jakarta yang enggan disebutkan namanya mengatakan, aksesori yang ditawarkan untuk Terra hanya berupa pemanis tampilan eksterior dan interior.

"Aksesorinya Terra ada, tapi pemanis saja buat di eksterior, seperti spoiler, exhaust finisher dan fender side garnish. Untuk yang di kabin, ada curve pillow black, seat belt pad leather, ada juga tempat sampah dalam," ujarnya saat ditemui VIVA, Kamis 11 April 2019.

Roof Box Buat Fortuner Kena Diskon Rp 2 Juta di GIIAS 2024

Untuk pembelian aksesori, kata dia, bisa per satuan atau sesuai paket yang ditawarkan, yakni paket Essential, Stylish dan Advance. Paket tersebut berisi beragam aksesori asli Nissan untuk mobil Terra.

Bagi pemilik mobil yang berminat untuk memasang aksesori, maka harus melakukan pemesanan dengan uang muka sebesar 50 persen. 

Pilihan Dashcam Mobil yang Bisa Memantau Rekaman dari Jarak Jauh

"Untuk harga, paket aksesori Terra yang Essential itu Rp2,1 jutaan, Stylish Rp4,5 jutaan dan Advance Rp6,6 jutaan. Harus pesan dulu, nanti sekitar tiga hari baru datang paketnya dan kami pasangkan," tuturnya. (ang)

Booth Nissan di pameran GJAW 2024

Tanpa Ada Mobil Baru, Nissan Tebar Promo Menarik Selama GJAW 2024

NMDI (Nissan Motor Distributor Indonesia) turut meramaikan perhelatan GJAW 2024. Tanpa ada mobil baru.

img_title
VIVA.co.id
24 November 2024