Catatan Penting Kilas Balik Mitsubishi Xpander Sepanjang 2018

Deretan Mobil Terbaru di GIIAS 2018, Mitsubishi XPander
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Tahun 2018 lalu menjadi tahun penting bagi Mitsubishi Xpander. Tak sampai dua tahun berkiprah di kelas small-MPV, mobil keluarga andalan PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) ini tak hanya mencatatkan penjualan yang fantastis, namun juga menorehkan beberapa catatan penting lainnya.

Dari data PT MMKSI, penjualan Xpander hingga Desember 2018 telah membukukan angka 115 ribu unit. Dengan kata lain, suka atau tidak suka, mobil ini telah sukses membuat publik tanah air jatuh cinta sekaligus menjawab kebutuhan masyarakat akan mobil keluarga idaman.

"Tahun 2018 merupakan tahun yang penting bagi sosialisasi Xpander kepada masyarakat, dan pada 2019 kami terus berusaha untuk melanjutkan kesuksesan aktivitas, capaian dan kontribusi Xpander serta meningkatkan layanan terbaik untuk konsumen dan masyarakat Indonesia," kata Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI, Irwan Kuncoro, dalam keterangan tertulisnya.

Begitu diterimanya Xpander ini sebenarnya antara mengejutkan dan tidak. Boleh dibilang mengejutkan karena sebenarnya pasar small MPV ini telah dikuasai beberapa mobil keluarga yang lebih dulu hadir seperiti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Suzuki Ertiga hingga Honda Mobilio.

Mitsubishi Xpander.

Namun saat melihat tampilan mobil yang satu ini sebenarnya juga tak terlalu mengejutkan. Setelah para kompetitor hadir dengan wajah itu-itu saja, Mitsubishi berani mengambil resiko untuk menghadirkan sebuah mobil keluarga dengan gaya futuristik dan mewah.

“Xpander sebagai small-MPV unggulan Mitsubishi Motors telah mendapatkan penerimaan yang sangat baik, hal ini tidak terlepas dari kesesuaian desain, fitur, performa dan kenyamanan yang ditawarkan dengan kebutuhan dan keinginan masyarakat Indonesia," kata Irwan Kuncoro.

Meski PT MMKSI pantas puas dengan pencapaian Xpander namun itu tak membuat mereka jumawa. Tak heran jika sepanjang 2018 lalu, berbagai program dan promosi tetap mereka lakukan. Nah berikut merupakan kaledoiskop Xpander sepanjang 2018 yang berhasil dirangkum:

Hasil Uji Tabrak ASEAN NCAP

Pada 13 April 2018, Mitsubishi Motors Corporation (MMC) mengumumkan Xpander menyabet peringkat bintang 4 dari ASEAN New Car Assesment Program (NCAP). Penilain dari badan independen yang menguji tingkat keselamatan kendaraan yang diproduksi massal tentu menjadi salah satu penyebab Xpander dipercaya publik.

IIMS 2018
 
Keikutsertaan PT MMKSI dalam ajang IIMS 2018 (April 2018) juga telah mencatatkan prestasi dengan membukukan angka pesanan kendaraan (SPK) sebanyak 2.644 unit, melampaui target awal.

Ekspor Perdana Xpander Ke Filipina

Pada 25 April 2018, Mitsubishi Motors melakukan peluncuran ekspor perdana untuk model Xpander, yang diresmikan Presiden Joko Widodo dan Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, serta Chief Executive Mitsubishi Motors, Osamu Masuko.

GIIAS 2018

Dalam GIIAS 2018, MMKSI memperkenalkan varian baru Xpander yakni Sport M/T dan GLS A/T. Tidak hanya itu, pilihan warna baru Deep Bronze Metallic tersedia untuk varian Ultimate dan Sport yang melengkapi pilihan warna sebelumnya.  MMKSI meraih pemesanan kendaraan (SPK) sebanyak 4.509 unit yang didominasi Xpander sebanyak 2.689 unit (60 persen total SPK).

Ini Mobil Mitsubishi yang Paling Laku di GIIAS 2024

Mitsubishi sabet peringkat 1 dalam Layanan Purna Jual

Pada 24 Oktober 2018 Mitsubishi Motors Indonesia melalui MMKSI dinobatkan sebagai No 1 dalam sisi pelayanan purna jual di Indonesia, dengan berhasil meraih skor tertinggi diantara brand otomotif lainnya dalam studi Indonesia Customer Service Index 2018 yang diselenggarakan oleh J.D. Power terhadap 2.827 responden pemilik kendaraan.

Terpopuler: Marc Marquez Jadi Rekan Murid Valentino Rossi, Motor Baru Yamaha

Tingkatkan kapasitas produksi

Di bulan Oktober, Mitsubishi Motors mengumumkan peningkatan jumlah produksi Xpander, seiring permintaan yang tinggi di Indonesia dan wilayah ASEAN. PT MMKSI berencana untuk terus meningkatkan kapasitas produksi dengan target mencapai 150.000 unit di tahun fiskal 2019.

Ada Kejutan dari Mitsubishi soal Xpander dan Xpander Cross

Mobil Resmi Awak Kabin Garuda

Pada 11 Desember 2018, MMKSI dan Garuda Indonesia meresmikan seremoni serah terima unit Xpander. Sebanyak 401 unit Xpander telah dipasang stiker branding sesuai dengan karakter perusahaan dan akan digunakan sebagai kendaraan operasional awak kabin Garuda Indonesia

Mobil Xpander Nyaris Hancurkan Ketenangan Salat Jumat di Jember

Viral! Mobil Xpander Nyaris Hancurkan Ketenangan Salat Jumat di Jember

Sebuah mobil Mitsubishi Xpander berwarna putih nyaris masuk sepenuhnya ke dalam teras Masjid Al Baitul Rahmah, pada hari Jumat, 1 November 2024 sekitar pukul 09.15 WIB.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024