Tahun Depan, Mobil Tanpa BBM Bebas Berseliweran di Indonesia

Stasiun pengisian untuk mobil listrik di SPBU Kuningan, Jakarta
Sumber :
  • VIVA/Pius Mali

VIVA – Tak lama lagi, akan banyak kendaraan tanpa suara berseliweran di Indonesia. Alasannya, Peraturan Presiden soal kendaraan listrik yang diusulkan Kementerian Perindustrian, akan rampung awal 2019.

1.000 Aion Hyptec HT Tiba dari China, Siap Disebar ke Konsumen RI

Kepala Staf Kepresidenan, Jenderal TNI (Purnawirawan) Moeldoko mengatakan, regulasi kendaraan listrik akan mulai diterapkan pada awal tahun depan. Sebelumnya, aturan tersebut digodok oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral serta Kemenperin.

"Dari Kementerian ESDM sudah, Kemenperin sudah, sekarang lagi diselaraskan oleh Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman. Targetnya awal 2019, makin cepat makin bagus. Karena, sesungguhnya sudah menggeliat mobil listrik di Indonesia," ujarnya di Jakarta Pusat, Rabu 5 Desember 2018.

Terpopuler: Mobil Listrik Polytron, Modus Baru Maling Laptop di Bus

Perpres kendaraan listrik itu melibatkan berbagai pihak, yakni kesiapan energi oleh Kementerian ESDM, kesiapan perpajakan oleh Kementerian Keuangan dan kesiapan industri oleh Kemenperin. Sedangkan, persiapan stasiun pengisian baterai listrik akan berjalan secara bertahap.

Stasiun pengisian listrik umum di SPBU Kuningan, Jakarta

Vietnam Mau Bangun Pabrik Mobil Listrik di Indonesia, Rosan: Mereka Sangat Serius

"Kesiapan (pengisian baterai) sudah diinisiasi oleh Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi, bagaimana stasiun pengisian listriknya," tuturnya.

Menurutnya, sangat penting menyesuaikan tempat pengisian baterai sesuai aktivitas dari penggunanya. "Dimasifkan sesuai tempat, di mana kendaraan listrik berkumpul. Mungkin bisa stasiun kereta, mal-mal yang jadi tujuan publik," katanya. (umi)

Komunitas pertama BYD di Indonesia

BYD Indonesia Sudah Jual 3 Ribu Lebih Mobil Listrik di Awal Tahun Ini

Tercatat, total penjualan BYD di Indonesia sudah mencapai 3.450 unit hanya dalam waktu dua bulan.

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2025