Honda Bikin Mobil Baru, Lebih Macho dari CR-V

Honda Passport 2019
Sumber :
  • Honda

VIVA – Produsen mobil Honda meluncurkan produk bernama Passport. Mobil tersebut akan meramaikan segmen sport utility vehicle atau SUV, dan diposisikan di atas CR-V yang menjadi produk global.

Siap-Siap Honda CR-V Generasi Baru akan Meluncur

Dilansir dari Carscoops, Jumat 30 November 2018, Honda Passport mulai dijual awal tahun depan. Mobil ini menjanjikan kemampuan untuk dikemudikan di jalan aspal maupun medan off road.

Dilihat dari dimensinya, Passport lebih besar dan kekar dari CR-V. Lampu utamanya memiliki desain pipih khas Honda, dengan grille hitam di bagian tengahnya. Kesan sangar terlihat dari penggunaan warna hitam di bawah bumper depan, sepatbor, spion, side skirt, hingga bumper belakang.

Tiba di Lombok, Marc Marquez Pakai Mobil Seharga Setengah Miliar

Dari samping, Honda Passport terlihat gagah dengan pelek standar berdiameter 20 inci. Pada bagian atas dipasang sunroof dan roofrack untuk membawa barang. Sementara, di belakang terlihat lampu sudah berteknologi LED, dengan spoiler dan antena model sirip hiu di bagian atas pintu bagasi.

Honda Passport 2019

Honda CR-V dan Wuling Almaz Jadi Penghalang Chery Tiggo di RI

Masuk ke kabin, terlihat interior mirip Honda Pilot pada desain dasbor, setir dan panel instrumennya. SUV baru Honda ini juga dilengkapi sistem audio enam speaker dan layar lima inci, serta pelapis jok berbahan kulit serba hitam.

Di bawah kap mesin Passport, Honda menanam mesin enam silinder berkapasitas 3.500 cc, yang menghasilkan tenaga 280 daya kuda dan torsi 354 Newton meter. Mesin terhubung dengan transmisi otomatis sembilan percepatan yang dipasangkan ke sistem penggerak all-wheel drive.

Mobil konsep Honda SUV RS dipamerkan di GIIAS 2021.

HR-V Baru Siap Hadir! Gimana Nasib SUV RS Calon Pesaing Raize

Belakangan ini Honda gencar menghadirkan produk-produk terbarunya, salah satunya untuk segmen SUV kelas menengah di pasar Indonesia

img_title
VIVA.co.id
25 Februari 2022