SUV Mewah Pesaing Fortuner Diuji Tabrak, Ini Hasilnya
- Motoroids
VIVA – Pasar kendaraan pribadi di Asia saat ini dikuasai oleh dua model, multi purpose vehicle dan sport utility vehicle. Masing-masing memiliki keunggulan dan penggemar.
MPV atau mobil keluarga disukai oleh mereka yang menginginkan kendaraan dengan multi fungsi, sementara SUV cocok untuk yang menyukai penampilan gagah dan bisa diajak berpetualang.
Salah satu mobil SUV yang banyak jadi incaran adalah Toyota Fortuner. Tidak hanya di Indonesia, namun juga di India. Harganya di Negeri Hindustan mulai dari 2,93 juta Rupee, atau sekitar Rp603 juta.
Kehadiran Fortuner tentu tidak dibiarkan begitu saja oleh para produsen lokal, yang sebelumnya sudah memiliki nama besar di negara tersebut. Seperti Mahindra, perusahaan yang bergerak dalam berbagai bidang industri.
Dilansir dari Rushlane, Selasa 27 November 2018, untuk menyaingi Fortuner, Mahindra meluncurkan Alturas G4. Mobil ini merupakan model paling tinggi yang pernah dibuat oleh mereka.
Meski eksteriornya tidak berbeda jauh dari SUV pada umumnya, namun sektor interior dipenuhi dengan beragam kemewahan dan fitur. Mulai dari jok berlapis kulit Nappa hingga teknologi kamera 360 derajat.
Harga yang ditawarkan juga menggoda, yakni mulai dari 2,69 juta Rupee atau setara dengan Rp554 juta. Yang tidak kalah menarik, hasil uji tabraknya juga sangat baik. Fortuner dan Alturas G4 sama-sama mendapatkan bintang lima.