Gebrakan Honda, Mulai Jual CR-V Tanpa Tuas Transmisi
- Gaadiwaadi
VIVA – Honda seakan melakukan gebrakan dalam waktu dekat. Pabrikan asal Jepang itu pada 9 Oktober akan memperkenalkan All new CR-V diesel di India.
Namun yang menarik perhatian, mobil dengan transmisi matik sembilan percepatan itu pengoperasiannya tak lagi menggunakan tuas, seperti model konvensional pada umumnya.
Melainkan digantikan dengan tombol yang terdapat di bagian tengah dasbor. Secara fungsi tombol-tombol ini memiliki peran yang sama dengan penggunaan tuas, bedanya pengemudi cukup menekan tombol tanpa harus melakukan pergeseran ubahan di tuas transmisi. Demikian seperti dikutip Gaadiwaadi, Selasa 25 September 2018.
Honda CR-V ini akan didukung dengan mesin iDTEC 1.6 liter yang menghasilkan tenaga maksimum 120 hp dan torsi puncak 300 Nm.
Hal ini tentu menarik, termasuk apakah akan ada perubahan harga signifikan dengan tertanamnya teknologi tersebut. Dengan hadirnya fitur transmisi baru ini, tentu dibutuhkan sedikit adaptasi bagi para pengemudinya.