Daftar Harga Mobil China DFSK di Jakarta Fair 2018

DFSK ikut meriahkan Jakarta Fair Kemayoran 2018.
Sumber :
  • Sokon

VIVA – Merek mobil DFSK jadi pemain baru di pasar otomotif nasional. Saat ini DFSK terus gencar untuk menawarkan produknya, yakni SUV Glory 580.

DFSK Hadiri Sidang Perdana Glory 580 yang Dikeluhkan Konsumen

Setelah diperkenalkan pada pameran otomotif IIMS 2018 lalu, kini DFSK memajang Glory 580 di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2018, yang digelar mulai 23 Mei hingga 1 Juli 2018. DFSK hadir di area Hall B2 area otomotif, JIExpo, Kemayoran, Jakarta.

Managing Director of Sales Centre PT Sokonindo Automobile, Franz Wang mengatakan, sambutan positif atas kehadiran DFSK di Indonesia bulan April lalu, membuat mereka termotivasi hadirkan produk berkualitas.

DFSK Pastikan Masih Produksi dan Jual Glory 580 di Indonesia

"Kami akan terus mendekatkan diri dengan konsumen Indonesia, salah satunya melalui perhelatan Jakarta Fair Kemayoran 2018 ini," ujar Franz Wang, Jumat, 25 Mei 2018.

Di event tahunan tersebut, kata dia, DFSK menampilkan tiga unit produk unggulannya, yaitu DFSK Glory 580 dengan tipe 1.8 L Comfort bertransmisi manual lima-percepatan dan tipe 1.5 L Luxury bertransmisi otomatis CVT.

Mobil Mewah Parkir di Tempat Umum, dan Harga Motor Bebek Bekas

Selama perhelatan JFK 2018, DFSK Glory 580 akan dibanderol dengan harga spesial yaitu Glory 580 1.8 L Comfort 5M/T Rp245,9 juta, Glory 580 1.5 Turbo Comfort CVT Rp282 juta, Glory 580 1.5 Turbo Luxury 6M/T Rp295 juta dan Glory 580 1.5 Turbo Luxury CVT Rp308 juta. Semua ditawarkan dengan harga on the road Jakarta.

Deretan Mobil Terbaru di GIIAS 2018, DFSK Glory 580

Sidang Gugatan Pemilik mobil DFSK Glory 580, Masuk Tahap Mediasi

Sidang kedua dari gugatan konsumen DFSK Glory 580 kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu 17 Februari 2021.

img_title
VIVA.co.id
17 Februari 2021