Jangan Pernah Remehkan Datsun Cross, Ini Buktinya
- VIVA/Toto Pribadi
VIVA – Data penjualan wholesales (pabrik ke diler) Datsun Cross terbilang mengejutkan. Mobil baru dari Datsun ini terdistribusi sebanyak 2.223 unit sepanjang bulan April lalu. Angka itu mengalahkan Suzuki Ignis yang sempat bertengger di posisi pertama penjualan City Car.
Hal itu terungkap dari data Gaikindo sepanjang bulan April lalu. Angka pemesanan Datsun Cross juga terbilang mengejutkan.
Menurut Head of Datsun Indonesia, Masato Nakamura, pemesanan Datsun Cross sejak diluncurkan pada Januari lalu tercatat sebanyak 2.000-an unit.
"Untuk pemesanan, kami sudah bukukan sekitar 2.000 pemesanan sejak peluncuran. Sedangkan distribusi dimulai sejak Maret dan sekarang seluruh outlet kami sudah tersedia termasuk yang dijadikan display," kata Masato di sela-sela acara media drive Datsun Cross di Yogyakarta.
Sebagai catatan, Datsun Cross merupakan mobil ketiga Datsun di Indonesia. Sebelumnya, Datsun juga telah menghadirkan Datsun GO dan Datsun GO+, keduanya masuk segmen LCGC . Untuk model ketiganya itu, Datsun Indonesia mengaku ingin mencoba lepas dari stereotip itu.
Meski masih menggunakan mesin yang sama dengan Datsun GO, 1.200cc namun Datsun Cross punya tampilan lebih menawan dan ditanami berbagai fitur canggih termasuk CVT terbaru yang juga digunakan pada Nissan Micra.