Beredar Gambar Ertiga untuk Armada Taksi

Rendering Ertiga untuk kebutuhan taksi.
Sumber :
  • Indianautosblog

VIVA – Munculnya All new Ertiga rupanya membuat beberapa pihak berspekulasi. Termasuk bagaimana nasib Ertiga versi lawas. Dari sebagian pemikiran, ada yang membayangkan jika Ertiga generasi pertama justru dijadikan sebagai armada taksi.

Ada Promo Menarik Tukar Tambah Mobil di JAW 2022

Situs otomotif negeri bollywood, Indianautos, Kamis, 3 Mei 2018, membayangkan bagaimana bentuk Ertiga yang cocok untuk armada taksi. Mereka menyebut sebagai Ertiga Tur. Gambar rekaan digital yang dibuat didasarkan kelas paling dasar. Makanya tak ada aksen krom pada grill maupun bumper.

Seperti halnya mobil spesifikasi taksi, tampilannya sederhana. Tengok saja desain pelek, dan pemanis lainnya.

Mobil Pesaing Avanza dan Xpander Dijual Mulai Rp201 Jutaan

Di bagian dalam, disebut hanya terjejal fitur dasar seperti AC manual sederhana. Tidak ada unit audio atau kontrol kemudi yang ditawarkan. Apabila Ertiga baru datang dengan mesin baru 1.5 liter, unit taksi diandai-andaikan masih cocok bila mempertahankan mesin lawas 1.4 liter.

Di luar andai-andai itu semua, All new Ertiga memang dijadwalkan bakal dirilis di India setelah Indonesia. Ertiga generasi kedua akan diluncurkan di sana pada Agustus mendatang. Di mana enam bulan kemudian Suzuki India dikabarkan bakal merilis Ertiga versi crossover.

Bocoran Mobil Baru Penantang Avanza, Meluncur Bulan Depan
Suzuki XL7 di Jakarta Auto Week 2022

Semua Mobil Suzuki Diganjar Diskon Besar Sampai 5 Hari ke Depan

Demi menarik perhatian pengunjung, Suzuki secara terang-terangan menawarkan diskon untuk semua mobilnya selama pameran Jakarta Auto Week yang tinggal 5 hari lagi

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022