Mitsubishi Nilai Indonesia Bakal Jadi Surga Mobil Listrik
- VIVA/Pius Mali
VIVA – Indonesia sedang dalam masa persiapan untuk masuk ke era mobil listrik. Untuk menyambut itu, persiapan dilakukan mulai dari penyiapan stasiun pengisian listrik umum, sampai melakukan uji jalan mobil setrum tersebut.
Kondisi geografis Indonesia yang merupakan negara kepulauan, dikatakan Chief Executive Officer Mitsubishi Motors, Osamu Masuko, cocok sekali untuk penggunaan mobil listrik.
"Indonesia memiliki banyak sekali pulau-pulau, menurut saya ini sangat cocok dengan penggunaan mobil listrik karena mobil listrik jarak tempuhnya tidak terlalu jauh sehingga cocok untuk menempuh perjalanan," kata Masuko di Jakarta.
Tak hanya sekadar penggunaan mobil listrik, kata Masuko, untuk pasokan arus listriknya pun bisa dilakukan masyarakat secara swasembada. Ya, Masuko mengatakan, masyarakat bisa secara swasembada membuat sumber energi listrik yang bahkan tidak lagi menggunakan bahan bakar minyak.
"Untuk sumber energi listriknya, di pulau tersebut masyarakat bisa melakukan swasembada membuat solar panel atau bahkan memanfaatkan tenaga angin yang besar untuk diolah menghasilkan energi listrik," ujarnya.