Mau Ada Model Baru, Pedagang Jual Murah Ertiga Bekas

Suzuki Ertiga
Sumber :
  • Toto Pribadi/VIVA.co.id

VIVA – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sebagai agen pemegang merek Suzuki di Tanah Air tengah mempersiapkan peluncuran Ertiga generasi terbaru. Peluncuran sedianya akan dilakukan dalam waktu dekat.

Semua Mobil Suzuki Diganjar Diskon Besar Sampai 5 Hari ke Depan

Rupanya peluncuran Ertiga terbaru sudah dibaca matang oleh para penjual mobil bekas. Mereka berupaya melakukan penurunan harga agar tetap dilirik calon konsumen.

Sunanta, pemilik showroom mobil bekas Dave Car di WTC Mangga Dua, mengatakan, penurunan harga bukan hanya terjadi pada Ertiga saja. Kata dia, setiap ada model baru pasti generasi sebelumnya akan mengalami penurunan harga, seperti halnya Innova, Rush dan lainnya.

Ada Promo Menarik Tukar Tambah Mobil di JAW 2022

“Ada penyusutan harga untuk generasi-generasi sebelumnya kalau ada model terbaru. Penurunan harganya berapa tidak bisa ketebak, biasanya sekitar Rp10 jutaan, juga tergantung kondisi. Ertiga tahun 2014-2015 dua tahun lalu saya jual tipe tertinggi masih Rp160-170 jutaan,” ujarnya kepada VIVA, Kamis, 12 April 2018.

Hal senada juga dilontarkan Fadli, pemilik showroom mobil bekas Bambu Kuning Motor di kawasan Cipinang. Kata dia, Ertiga bekas mengalami penurunan harga.

Mobil Pesaing Avanza dan Xpander Dijual Mulai Rp201 Jutaan

“Penurunan harganya sedikit enggak begitu jauh, kurang lebih Rp5 jutaan. Terakhir saya jual 2015 masih Rp150 juta tipe GS transmisi manual,” sambungnya.

Berikut daftar harga Suzuki Ertiga bekas DKI Jakarta:

Ertiga 1.4 GL M/T tahun 2015 - Rp144,5 juta

Ertiga 1.4 GX A/T tahun 2015 - Rp145 juta

Ertiga 1.4 GX A/T tahun 2013 - Rp125 juta

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya