Harga C-HR Sudah Diumumkan di Situs Toyota Indonesia

Peluncuran Toyota C-HR di Indonesia.
Sumber :
  • VIVA/Pius Yosep Mali

VIVA – PT Toyota Astra Motor selaku agen pemegang merek resmi Toyota di Indonesia hari ini secara resmi meluncurkan produk barunya. Mobil itu yakni crossover C-HR, yang diplot untuk merecoki sejumlah kompetitor seperti Honda HR-V, Nissan Juke, hingga Mitsubishi Outlander.

Begini Jadinya Jika Pemula Nyetir Mobil Sport Toyota

Menariknya, sejak Selasa pagi, 10 April 2018, situs resmi Toyota Indonesia sudah memajang wujud dari C-HR lengkap dengan harganya. Situs tersebut menyebut, harga C-HR dijual dengan banderol mulai Rp488,5 juta.

C-HR yang didatangkan utuh dari Thailand ini ditawarkan dengan satu pilihan mesin 1.8 liter. Mesin disandingkan dengan transmisi otomatis tujuh-percepatan.

50 Tahun Kiprah di Indonesia, TAM Hadirkan Toyota GAZOO Racing

All new C-HR yang diboyong ke Indonesia menggendong mesin bensin berkode 2ZR-FBE dengan empat silinder segaris, 16 valve DOHC with VVT-i berkapasitas 1.798cc.

Mesin ini dapat menyemburkan tenaga 139 daya kuda pada 6.400 rpm dan torsi 170 Nm pada 4.000 rpm. Ada lima pilihan warna yang ditawarkan, yakni white pearl crystal shine, metal stream metallic, attitude black mica, blue metallic with sporty black roof, red mica with sporty black roof. (ren)

Toyota Bongkar Rahasia Peluncuran Avanza
New Kijang Innova

Kian Menawan, Ini Tampilan Eksterior dan Interior New Kijang Innova

New Kijang Innova disematkan oleh beberapa fitur dan tampilan baru oleh PT Toyota-Astra Motor yang membuatnya lebih premium dan tough.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2021