Deretan Mobil dan Motor Baru di IIMS 2018
- ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
VIVA – Pameran otomotif Indonesia International Motor Show 2018 akan kembali digelar 19 hingga 29 April mendatang, di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Direktur Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh mengatakan, persiapan penyelenggaraan IIMS 2018 sudah mencapai tahap final. Seluruh hall dikatakan sudah terisi peserta yang terdiri dari puluhan merek; mobil dan motor, serta brand aftermarket.
Lantas merek mobil apa saja yang akan hadir di IIMS 2018? Hendra mengatakan, dari kendaraan roda empat antara lain; Audi, BMW, Chevrolet, Datsun, DFSK, Honda, Hyundai, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, Volkswagen, dan Wuling.
"IIMS tahun ini akan lebih variatif dengan hadirnya tiga importir umum yaitu Glamour, Ivan’s Motor, dan Prestige. Ketiga IU ini akan menghadirkan beragam mobil eksotis seperti Bugatti Veyron, Lamborghini 729 Desfort Roadster Anniversario, McLaren 570s Spider, Aston Martin DB11, Tesla S100 dan masih banyak yang lain," kata Hendra saat jumpa pers IIMS 2018, di Jakarta, Kamis, 5 April 2018.
Tak kalah dengan merek roda empat, kata pria yang akrab disapa Kohen ini, peserta dari brand roda dua juga ikut memeriahkan acara, mulai dari Aprilia, Astra Honda Motor, BMW Motorrad, Benelli, Gas-Gas, Harley-Davidson, Husqvarna, Kawasaki, KTM, Kymco, Motoguzzi, Piaggio, Royal Enfield, Suzuki, Triumph dan Vespa.
Soal tiket, Senin - Kamis akan dijual Rp50 ribu, Jumat - Minggu Rp70 ribu. Sementara tiket VIP dan premium yang berlaku pada hari pertama pembukaan pameran, dijual dengan harga Rp150 ribu.