Beli Rush Baru, Pesan Sekarang Datang Tiga Bulan Lagi

Toyota All New Rush 2018
Sumber :
  • ANTARA Foto/Sigid Kurniawan

VIVA – Setelah sempat dirahasiakan, akhirnya beberapa waktu lalu PT Toyota Astra Motor resmi mengumumkan harga All New Toyota Rush.

Toyota GR Yaris Baru Hadir di GIIAS, Mesin Makin Buas Harga Lebih Mahal

Mobil yang masuk dalam segmen low sport utility vehicle itu ditawarkan mulai dari Rp239,9 juta hingga Rp261,3 juta, dengan status on-the-road wilayah Jakarta.

Jika menghitung selisih harganya, All New Toyota Rush bisa mencapai Rp3 jutaan lebih murah dibandingkan dengan New Toyota Rush (model sebelumnya). 

Toyota Yaris Cross Hybrid Baru Meluncur, Lebih Bertenaga dan Irit BBM

Sempat tersiar kabar bahwa Rush mengalami penurunan harga. Saat dikonfirmasi, berita itu dibantah oleh Executive General Manager PT Toyota Astra Motor, Fransiscus Soerjopranoto.

"Enggak ada kenaikan atau penurunan harga lagi. Harga Rush masih sama sejak pertama kali diumumkan," katanya kepada VIVA di Jakarta, Rabu 7 Maret 2018.

Toyota Siap Luncurkan 2 Mobil Baru di GIIAS 2024, Sinyal Avanza Hybrid?

Meski demikian, konsumen tampaknya harus bersabar untuk mendapatkan mobil pabrikan Jepang tersebut.  "Masih inden, karena ada suplai dan permintaan," ujar Soerjopranoto.

Salah satu tenaga penjual Toyota yang ditemui VIVA menjelaskan, konsumen harus menunggu satu hingga tiga bulan untuk mendapatkan Rush terbaru.

"Rush lama sudah habis. Kalau yang baru ini masih inden. Tapi, konsumen bisa memesan dulu," kata sales yang tidak ingin namanya dicantumkan tersebut. (ase)

Toyota Hilux Rangga

Toyota Hilux Rangga Akan Dibuat Seperti Kijang, Ada Versi Penumpang

Bukan hanya ditampilkan sebagai mobil pengangkut barang, namun Toyota Hilux Rangga juga dihadirkan dalam versi modifikasi layiknya campervan. Namun konsumen baru bisa mel

img_title
VIVA.co.id
22 Juli 2024