BMW Ungkap Pentingnya Bergabung ke Asosiasi Otomotif

GIIAS
Sumber :
  • VIVA.co.id/M. Ali. Wafa

VIVA – Di Indonesia, agen pemegang merek mobil memiliki asosiasi bernama Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo.

BMW Indonesia Raih Transaksi Rp1 Triliun Lebih di GIIAS 2021

BMW Group Indonesia yang menjadi salah satu anggotanya menyatakan, banyak keuntungan yang didapat dengan menjadi anggota asosiasi tersebut.

Presiden Direktur BMW Group Indonesia, Karen Lim mengatakan, menjadi anggota Gaikindo semakin mengukuhkan posisi BMW di Tanah Air.

BMW 320i Dynamic Terbaru Jadi Seri 3 Termurah di Indonesia

"Kami menjadi anggota asosiasi, ada banyak topik yang bisa dibicarakan sebagai kesatuan pemain di industri otomotif, dibanding jika kami harus bergerak sendiri. Suara bersama-sama akan lebih didengar," kata Karen di Jakarta, Kamis 22 Februari 2018.

Hal senada diungkapkan Vice President Corporate Communication BMW Group Indonesia, Jodie O'Tania.

Mini Cooper Listrik Diboyong ke Indonesia Tahun Depan

"Kami banyak mendapat informasi, bisa berbagi informasi dengan merek-merek lainnya. Dengan kami berada di asosiasi Gaikindo, itu memberikan manfaat yang besar," kata Jodie.

Sebelumnya, Gaikindo resmi mengeluarkan anggotanya, Mercedes- Benz Indonesia, terkait dengan tidak dipenuhinya kewajiban sebagai anggota untuk menyetor data penjualan.

Ketua I Gaikindo, Jongkie D Sugiarto, mengatakan, sebagai anggota asosiasi, Mercedes-Benz punya hak dan kewajiban yang sama dengan merek-merek otomotif lain di Tanah Air.

Hak tersebut antara lain untuk mengeluarkan pendapat terkait regulasi yang dibuat pemerintah dan disampaikan kepada Gaikindo, serta untuk turut serta dalam pameran otomotif yang digagas Gaikindo.

Sementara itu, kewajibannya adalah membayar iuran anggota dan menyetorkan data penjualan di Indonesia. (art)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya