Dua Mobil Matik Murah Siap Jalan-jalan di Indonesia
- VIVA.co.id/M Ali Wafa
VIVA – Pada 18 Januari 2018 lalu, Datsun Indonesia meluncurkan produk barunya yang diberi nama Cross. Mobil ini melengkapi jajaran produk yang dijual pabrikan asal Jepang itu di Tanah Air.
Berbeda dengan dua model sebelumnya, Datsun Go dan Datsun Go+, Cross dibekali mesin 1.200 cc dengan pilihan transmisi X-Tronic CVT atau Continuously Variable Transmission.
Namun tampaknya, Datsun Indonesia tak mau berpuas diri dengan Cross saja. Pada lampiran yang diunggah Kementerian Dalam Negeri pada laman resmi mereka, diketahui Datsun memasang transmisi CVT pada GO dan GO+.
Sejauh ini, dua model tersebut dijual di Indonesia dalam varian transmisi manual saja. Rencana memasang transmisi matik pada GO dan GO+ memang sudah lama terdengar, namun baru kali ini ada bukti tertulisnya.
Seperti pada lampiran Kemendagri, tercantum nilai jual kendaraan bermotor atau NJKB GO+ A 1.2 CVT A/T sebesar Rp98 juta, GO+ D 1.2 CVT A/T Rp91 juta dan GO+ T 1.2 CVT A/T sebesar Rp103 juta.
Sedangkan, NJKB GO A 1.2 CVT A/T dipatok Rp90 juta. GO D 1.2 CVT A/T Rp78 juta dan GO T 1.2 CVT A/T sebesar Rp101 juta. (mus)