Aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi No 1, Xpander Punya Andil

Mitsubishi Xpander.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Pius Mali

VIVA – Aliansi yang dibangun Ranult, Nissan, dan Mitsubishi rupanya mampu menguasai penjualan kendaraan di dunia. Total tiga pabrikan mobil ini berhasil menjual sebanyak 10,6 juta unit sepanjang 2017.

Renault Pamer Motor Listrik Bergaya Scambler dengan Harga Rp453 Jutaan

Meningkatnya permintaan akan mobil SUV, Light Commercial Vehicles (LCV) dan kendaraan listrik telah membantu meningkatkan penjualan unit dari aliansi tiga produsen otomotif kondang ini hingga 6,5 persen pada 2017 lalu.

"Dengan lebih dari 10,6 juta kendaraan penumpang dan light commercial vehicles yang terjual di 2017 lalu, aliansi Renault-Nissan-Mitsubishi telah menjadi grup nomor satu di dunia. Evolusi ini menggambarkan keluasan dan kedalaman dari model-model kami, kehadiran pasar global kami dan tanggapan konsumen terhadap teknologi kami," kata Carlos Ghosn, chairman and chief executive officer of Renault-Nissan-Mitsubishi seperti dilansir JCNNewswire, Rabu 31 Januari 2017.

Cuma Dibuat 10 Unit Harga Motor Listrik Ini Bukan Untuk Kaum Mendang-mending

Pada 2017 lalu, aliansi ini telah menjual kendaraan hampir di 200 negara. Sebagai perinciannya, Renault telah menjual sebanyak  3.761.634 unit sepanjang tahun lalu. Lalu untuk Nissan Motor Co. Ltd mampu menjual sebanyak 5.816.278 unit di seluruh dunia.

Diikuti Mitsubishi Motors Corporation yang mampu menjual sebanyak 1.030.454 kendaraan, naik 10 persen dibanding tahun sebelumnya.

Terpopuler Otomotif: Daftar Mobil Bekas Rp100 Juta ke Bawah, Diler Renault Dilelang Beserta Isinya

Khusus untuk Mitsubishi yang mengalami kenaikan signifikan, tentu tidak lepas dari keberhasilan Xpander mengguncang ASEAN, terutama di Indonesia. Hal itu terlihat dari data penjualan Mitsubishi di negara-negara ASEAN yang mengalami peningkatan 17 persen.

VIVA Otomotif: Diler Renault disita dan dilelang BNI

Nestapa Pemilik Mobil Renault di Indonesia, Servis Mobil Di Mana?

Sejumlah warganet serbu akun media sosial Renault. Menanyakan periha dealer dan servis kendaraan Renault di Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
6 Januari 2025