Beredar Foto Datsun GO Baru, Nissan 'Ngeles'
- Indianautosblog
VIVA – Di Indonesia, saat ini merek Datsun menawarkan tiga produk, yakni GO, GO+ Panca dan Cross. Namun, beredar foto di internet yang memperlihatkan produk baru Datsun lainnya. Mobil tersebut diisukan sebagai penyegaran model Datsun GO.
Dari foto yang beredar, terlihat mobil baru tersebut berada di belakang Datsun Cross berwarna merah. Meski samar-sama, terlihat desain wajah yang berbeda dari mobil baru ini. Gambar memperlihatkan mobil Datsun GO baru tersebut memiliki bodi warna silver.
Lantas, benarkah PT Nissan Motor Indonesia sebagai agen resmi mobil Datsun di Indonesia memang menyiapkan model baru tersebut?
Head of Communocation NMI, Hana Maharani mengatakan belum bisa mengonfirmasi foto tersebut.
"Saya sempat lihat foto itu. Maaf banget, enggak bisa kasih komentar apa-apa, terkait foto ataupun terkait produk baru, baik untuk mobil Datsun atau dari Nissan sendiri. Maaf ya, aturan memang begitu," kata Hana saat dihubungi VIVA, Selasa 30 Januari 2018.
Saat ini, kata dia, NMI masih fokus untuk produk ketiga Datsun di Tanah Air, yakni Cross. Pihaknya masih berkonsentrasi dengan permintaan konsumen untuk model Cross, serta proses pengiriman unit nantinya.
"Kami masih fokus sama Cross. Baru lahir juga kan, jadi belum bisa komentar soal produk baru. Datsun Cross saja baru mulai, kami lagi persiapkan unit pesanan konsumen, proses pengiriman dan kegiatan-kegiatan lainnya untuk model ketiga ini," kata dia.
Sekadar diketahui, Datsun GO yang dijual saat ini merupakan kendaraan low cost green car yang hadir dari tahun 2013. Sepanjang kehadirannya, NMI baru melakukan penyegaran dengan penambahan aksesori dan fitur.
Datsun GO sendiri saat ini ditawarkan dengan banderol mulai dari Rp114,4-126,4 juta. Sedangkan, model GO+ Panca ditawarkan dengan harga Rp104,8-135,15 juta.