Saat Model Seksi Diuji Wawasannya Soal Modifikasi
- VIVA/Jeffry
VIVA – Modifikasi pada kendaraan adalah salah satu cara untuk mengekspresikan diri Anda dengan mobil kesayangan. Nah, karena selera orang berbeda-beda, maka berbagai gaya modifikasi digandrungi mulai dari stance, street racing, rally style, dan masih banyak lagi.
Biasanya modifikasi dilakukan para kaum pria untuk menunjukkan karakter dirinya dengan merombak mobil kesayangannya hingga menghabiskan puluhan juta atau bahkan ratusan juta. Lantas bagaimana jika para wanita cantik yang sering hadir sebagai model di acara modifikasi mobil mendefinisikan arti modifikasi?
Syenia salah satu model cantik asal Bandung mengatakan, modifikasi itu orang-orang yang hobi untuk mempercantik mobil atau kendaraannya, agar terlihat lebih keren. Kata dia, mereka juga biasanya mengikuti kontes untuk menujukan dirinya, karena dengan hobinya itu bisa menjadikan uang.
"Kalau aku pribadi senang mobil sedan, karena sebelum di modifikasi saja sedan sudah terlihat seksi apa lagi kalau sudah di modifikasi tambah seksi," ujar Syenia kepada VIVA di ajang kontes modifikasi Indonesia Automodified di Bandung, Jawa Barat, Sabtu 12 Mei 2018.
Sementara menurut Trifia, modifikasi itu trend zaman sekarang yang membuat tampilan mobil jadi berbeda dari pada yang lain. Kata dia, yang mengikuti trend modifikasi itu untuk menujukan jati dirinya dan tujuannya mengikuti kontes agar pemilik mobil memiliki kepuasan tersendiri.
"Biasanya kan sudah habis uang banyak, masa enggak ikut lomba untuk dapat penghargaan. Kalau ditanya mobil, aku lebih senang sedan yang di modifikasi, karena sedan terlihat elegan dan lebih keren serta stylish saja," sambungnya.
Sedangkan masih ditempat yang sama, Steva menyebut modifikasi itu akan menjadikan suatu barang yang disukai menjadi lebih keren lagi. Menurutnya, sudah banyak merek mobil yang dimodifikasi segala macam bentuk, namun jika disuruh memilih dirinya lebih suka mobil sport utility vehicle berpenggerak empat roda, karena lebih terlihat gagah.
Sedangkan, kata Lusiana model cantik asal Bandung itu mengatakan, modifikasi itu mengubah atau merombak mobil dengan aksesoris aftermarket dan mengikuti trend yang ada sekarang. Jika memilih jenis mobil apa yang bagus untuk dimodifikasi, dirinya sudah jatuh hati kepada sedan.
"Aku lebih suka sedan, karena kalau spoiler, velg, bumper sudah diubah lebih bagus di sedan dibanding mobil-mobil yang besar," tuturnya.