Hino Luncurkan Truk Seharga Toyota Alphard

Truk Hino tipe 700 Profia.
Sumber :
  • Hino

VIVA.co.id – PT Hino Motors Sales Indonesia resmi meluncurkan truk terbaru mereka, Hino7 00 Series Profia SS1E Tractor Head. Meski telah resmi diluncurkan, HMSI mengaku bila saat ini pihaknya baru akan mengadakan road show untuk memperkenalkan produk tersebut kepada konsumen di Tanah Air.

Truk Besar Dilarang Melintas Tol Tangerang Merak saat Libur Tahun Baru 2024

"Belum (pemesanan), kami baru mau mengadakan road show," kata Direktur Penjualan dan Promosi HSMI, Santiko Wardoyo, di Kuningan, Jakarta, Kamis, 2 Maret 2017.

Produk di segmen Heavy Duty tersebut diluncurkan seiring dengan giatnya pemerintah membangun infrastruktur. Pertumbuhan bisnis kendaraan angkutan berat ikut bergerak, karena pembangunan membutuhkan truk dengan tenaga kuat dan daya angkut beban yang besar.

Catat! Kendaraan Berat Bakal Dibatasi untuk Melintas saat Nataru

Didatangkan langsung secara utuh dari Jepang, Hino memiliki target penjualan hingga 10 unit setiap bulan. "Targetnya tidak besar untuk kendaraan ini. 8-10 unit per bulan," ujar Santiko.

Mampu menyemburkan tenaga hingga 490 daya kuda dengan daya angkut atau Gross Combination Weight (GCW) 55 ton, harga yang ditawarkan untuk satu unit truk mencapai Rp1,3 miliar, dengan status off-the-road. Jika dibandingkan dengan mobil, harga itu setara dengan multi purpose vehicle (MPV) kelasa mewah seperti Toyota Alphard.

Polisi Gandeng Tim TAA Usut Penyebab Kecelakaan Kereta vs Truk di Semarang

Sebagai informasi, Hino 700 series Profia SS1E dilengkapi dengan sistem rem anti-lock braking system atau ABS, sehingga kendaraan dapat lebih stabil saat melakukan pengereman. 

Truk pengangkut bantuan untuk warga korban gempa Bawean Gresik, Jatim.

Merinding, Ini yang Dialami Sopir Truk saat Berhenti di Pinggir Jalan

Baru-baru ini viral di media sosial. Salah satu sopir truk mengalami kejadian mistis saat ingin mendongkrak kendaraannya di tepi jalan pada malam hari mengalami masalah..

img_title
VIVA.co.id
22 Agustus 2024