Intip Pesawat Jet Mini Buatan Honda

Honda Perkenalkan Pesawat Jet Mini
Sumber :
  • REUTERS/Yuya Shino

VIVA.co.id – Pesawat mini rancangan Honda Aircraft Company, HondaJet, telah menerima sertifikasi Eropa. Artinya, pesawat rancangan pabrikan Honda itu telah mematuhi peraturan keselamatan Eropa dan dapat beroperasi di udara.

Sertifikasi itu juga melengkapi pernyataan sebelumnya yang menyebut HondaJet telah mendapat sertifikasi tipe dari Federal Aviation Administration (FAA) pada tanggal 9 Desember 2015 lalu. Diketahui, HondaJet juga telah memiliki sertifikasi setara di Amerika Serikat dan Meksiko. Sementara sertifikasi dari wilayah-wilayah lainnya dikatakan bakal menyusul.

HondaJet dapat menampung tujuh orang penumpang, termasuk seorang pilot. Honda mengklaim, pesawat mininya ini menjadi yang tercepat, tertinggi dalam hal terbang, dan paling hemat bahan bakar. Demikian dilansir Autoevolution, Rabu, 25 Mei 2016.

HondaJet juga mengklaim memiliki kapasitas bagasi terbesar di kelasnya. Dari sudut pandangan pilot, HondaJet hadir dengan dek penerbangan kaca canggih, termasuk unit Garmin G3000 Honda. Terdapat pula layar sentuh yang khusus dirancang untuk pesawat ringan.

Sejauh ini, HondaJet diperuntukkan bagi kalangan pebisnis, serta kalangan jetset dan kaya raya. Pesawat dengan panjang 13 meter ini dijual dengan banderol US$4,85 juta atau setara Rp66 miliar (kurs Rp13.615 per dolar AS).

http://media.viva.co.id/thumbs2/2015/04/24/309780_honda-perkenalkan-pesawat-jet-mini_663_382.JPG

http://media.viva.co.id/thumbs2/2015/04/24/309769_honda-perkenalkan-pesawat-jet-mini_663_382.JPG

Pesawat ini dapat mencapai kecepatan jelajah maksimum 422 knot, setara dengan kecepatan dasar 782 kilometer per jam.

Pengakuan Jujur Andrew Andika Soal Perselingkuhan Berkali-kali di Belakang Tengku Dewi

http://media.viva.co.id/thumbs2/2013/05/23/206494_hondajet-cockpit_663_382.jpg

Sementara ketinggian maksimum adalah 43.000 kaki (13,1 kilometer), dan memiliki jangkauan NBAA IFR dari 1.223 mil laut. Penerbangan pertama dari HondaJet versi produksi diketahui berlangsung pada 27 Juni 2014.

Alasan Cinta Laura Tolak Kenalan dengan The Weekend di Club, karena...
Pesawat jet Honda saat terbang perdana di AS.

Ini Sosok Pemilik Pertama Pesawat Jet Pribadi Buatan Honda

Dia adalah salah satu orang terkaya di Jepang.

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2018