Terpopuler: Ducati Kasihan ke Bagnaia, Harga Rush vs Terios dan Xpander Cross
- Crash.net
Jakarta, VIVA – Ada beberapa berita yang tayang di VIVA Otomotif pada Kamis kemarin, dan banyak dibaca hingga jadi terpopuler. Mulai dari Ducati kasihan ke Bagnaia, sampai dengan harga Rush vs Terios dan Xpander Cross.
1. Kesempurnaan Marquez Bikin Ducati Kasihan dengan Kondisi Bagnaia
Pembalap Ducati, Francesco Bagnaia, berada di posisi depan
- Crash.net
Marc Marquez mengawali musim MotoGP 2025 dengan sempurna, meraih pole position, kemenangan di kedua sprint dan kedua grand prix, serta memimpin 16 poin dalam kejuaraan. Namun, di sisi lain Ducati juga merasa tak puas dengan kondisi Francesco Bagnaia.
Seperti diketahui, Bagnaia masih belum bisa mengimbangi performa dari Marquez. Saat ini, pembalap Italia itu tertinggal 31 poin dari Marquez pada klasemen sementara MotoGP.
2. Jorge Martin Siap Kembali di MotoGP Qatar dan Menyebut Nama Marc Marquez, Kenapa?
Jorge Martin Aprilia Racing
- Crash.net
Jorge Martin cedera akibat insiden saat tes pra musim. Setelah bertahun-tahun menunggangi Ducati Desmosedici, dia mengalami kecelakaan parah menggunakan Aprilia RS-GP di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 5-7 Februari 2025.
Kecelakaan Jorge Martin sempat dikaitkan dengan kesalahan dari ban Michelin yang jadi sponsor utama ajang adu kebut tersebut. Karena dalam sesi yang sama, selain Jorge Martin ada beberapa pembalap lain yang terjatuh.
3. Adu Spesifikasi dan Harga Terbaru Rush, Terios dan Xpander Maret 2025
Daihatsu Terios (kiri), Toyota Rush (tengah), Mitsubishi Xpander Cross (kanan)
- VIVA/Yunisa Herawati
Pada tahun 2025, pasar SUV di Indonesia tetap kompetitif dengan kehadiran tiga model unggulan yaitu Toyota Rush, Daihatsu Terios, dan Mitsubishi Xpander Cross. Ketiganya menawarkan spesifikasi dan fitur yang menarik bagi konsumen.
Berikut adalah perbandingan spesifikasi dan harga terbaru dengan status on the road Jakarta dari ketiga model tersebut.