Jumlah Pengunjung dan Nilai Transaksi IIMS 2025 Meningkat

BYD Sealion 7 di IIMS 2025
Sumber :
  • VIVA/Yunisa Herawati

VIVA – Pameran Indonesia Internasional Motor Show atau IIMS 2025 telah berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, sejak 13 Februari 2025. Sebelum berakhir, Minggu 23 Februari, pihak panitia sudah mengumumkan jumlah pengunjung dan nilai transaksi.

Tahun ini IIMS digelar dengan area yang lebih luas dengan memanfaatkan lahan 154.289 persegi karena area Gambir JIExpo ikut terpakai, berbeda dengan tahun lalu yang hanya menggunakan lahan 133.547 meter persegi.

Puluhan Pemudik Motor Diantar Bus dari Brebes ke Semarang, Motor Diangkut Truk

Toyota Gazoo Racing di IIMS 2025

Photo :
  • Jeffry Yanto Sudibyo


Dari brand mobil yang hadir meliputi Aion, BMW, BYD, Chery, Daihatsu, Honda, Hyundai, Morris Garage, Mitsubishi, Toyota, Suzuki, Wuling, Subaru, dan MINI. Kemudian ada Denza yang terlahir dari usaha patungan BYD dan Mercedes-Benz yang menjadi pendatang baru.

Selain itu ada Jaecoo, Jetour dan Geely yang pertama kali hadir dalam pameran yang digelar Dyandra Promosindo tersebut. Selain itu merek roda empat lainnya ada Vinfast, BAIC, Citroen, Volkswagen, Neta, Seres, Mazda, GWM, dan Audi.

Sedangkan area sepeda motor diikuti oleh 24 brand, di mana ada beberapa merek yang baru ikut IIMS, yaitu QJMotor, dan Maka Motor. Selebihnya ada Honda, BMW, Italjet, Kawasaki, Piaggio Grup seperti Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi.

Lalu ada Scomadi, Royal Alloy, Royal Enfield, dan motor listrik ada Keeway EV, Alva, Yadea, Polytron, Pasific, Indomobil Motor. Sementara dari brand aftermarket ada puluhan peserta, termasuk aparel, helm, dan aksesori lainnya.

Untuk area baru yang menempati Gambir Expo terdapat beberapa brand helm, pelumas, aparel, dan brand aftermarket lainnya. Nah, yang tidak kalah menarik adanya panggung musik yang disebut Infinit Show, serta program hiburan baru diantaranya flying car, dan burnout.

Selama pameran berlangsung sejumlah promo turut ditawarkan oleh sejumlah brand demi meningkatkan penjualannya. Tidak ketinggalan mereka juga memanfaatkan pameran tahunan itu sebagai tempat peluncuran produk barunya.

Beberapa brand yang merilis produk baru mereka di IIMS tahun ini, diantaranya Hyundai Venue, Stargazer Essential Tech, Toyota Agya Stylix GR Sport, New Corolla Cross Hybrid, All New Camry Hybrid, Jaecoo J5 EV, Jetour X70 Plus, Honda e:N1, BYD Sealion 7, dan masih banyak lagi.

Dengan sejumlah aktivitas yang tersaji, Presiden Direktur Dyandra Promosindo Daswar Marpaung mengklaim bahwa jumlah pengunjung IIMS tahun ini mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya, pun dengan nilai transaksi.

"Hingga kemarin, Jumat 21 Februari atau 9 hari pameran, kami mengalami peningkatan pengunjung dan transaksi yang positif. Total pengunjung naik 3 persen dan transaksi naik 3,2 persen dari tahun sebelumnya," ujar Marpaung kepada dihadapan wartawan saat menutup pameran tersebut di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu 22 Februari 2025.

Adapun jumlah pengunjung dan nilai transaksi tersebut baru akan dimumkan setelah pameran selesai besok. Seperti diketahui, IIMS pada tahun lalu mengantongi Rp6,7 triliun dengan 562.464 pengunjung

Puluhan Diler Mitsubishi Buka 24 Jam Selama Libur Lebaran
Polisi memberhentikan pengendara mobil yang melanggar ganjil genap.

Mudik Pakai Mobil Pribadi Perlu Tahu Aturan Ini Biar Gak Dikeluarkan dari Jalan Tol

Untuk ganjil-genap akan diterapkan di beberapa ruas Jalan Tol, mulai dari Kamis 27 Maret pukul 14.00 WIB sampai Minggu, 30 Maret 2025 pukul 24.00 WIB.

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2025