Gak Nyangka Begini Hasilnya saat Mobil Wuling Adu Banteng dengan Daihatsu Terios

Viral mobil Wuling adu banteng dengan Toyota Rush
Sumber :
  • Screenshot Instagram

VIVA – Kecelakaan yang terjadi di jalan raya bisa disebabkan dari beberapa faktor, salah satunya kesalahan dari manusia, atau pengendara itu sendiri. Namun bisa juga disebabkan dari kondisi kendaraan yang sudah tidak memadai.

Tapi sebagian besar kecelakaan yang terjadi di jalan raya akibat kelalaian pengemudi hingga merugikan pengguna jalan lainnya, seperti yang dialami pengguna Daihatsu Terios dan Wuling Cortez saat adu banteng di salah satu ruas jalan di Indonesia.

Kecelakaan itu viral di media sosial setelah videonya diunggah akun Instagram @iwanthahir_54. Dalam tayangan itu terlihat Daihatsu Terios generasi pertama itu melaju dari arah berlawanan di sisi kiri jalan, lalu karena hilang kendali menabrak Wuling Cortez yang berada di lajur kanan.

Penjualan Mobil China Kuartal Satu 2025: BYD Belum Bisa Kalahkan Wuling, Chery Kemana?
Mobil Listrik Mini Baru Pesaing Wuling Meluncur dengan Harga Rp100 Jutaan


Terios berwarna putih itu terlihat keluar marka jalan dan tiba-tiba melaju menghampiri Cortez hingga adu banteng itu terjadi. Melihat kecelakaan dengan benturan keras dari bagian depan itu cukup tidak menyangka, terutama dari tingkat kerusakan kedua mobil tersebut.

Dalam tayangan itu diperlihatkan bahwa Cortez yang terlahir sebagai medium MPV atau produk kedua Wuling di pasar Indonesia itu tidak mengalami kerusakan yang parah, hanya lecet di bagian kiri bumper dekat foglamp. Sedangkan Low SUV Daihatsu itu rusak parah di bagian depan.

Lampu depan bagian kanan Terios lawas itu hancur, kap mesinnya terangkat ke atas alias penyok dan bumper remuk.

"Mobil China nih bos," tulis status postingan tersebut, dikutip, Kamis 6 Februari 2025.

Wuling Cortez hadir sejak 2023 melengkapi jajaran MPV brand asal Tiongkok itu setelah Conferi. Dari sisi eksterior, perubahan mobil keluarga itu meliputi emblem lima berlian berlapis krom, pelek berukuran 16 inci dual tone. Penerangan utama projektor halogen, dilengkapi LED DRL (daytime running light).

Untuk teknologi  keamanan standarnya, didukung pengereman ABS (anti-lock braking system), EBD (electronic brake distribution), Isofix, dual airbags, sabuk pengaman di semua baris, pengingat sabuk pengaman, dan anti theft system.

Soal mesin, kedua mobil yang terlibat dalam kecelakaan itu sama-sama mengendong mesin 1.500cc empat silinder. Tapi bedanya Cortez disematkan turbo dengan tenaga maksimal 140 dk, dan torsi 250 Nm, disalurkan melalui transmisi matik CVT, dan manual 6-percepatan ke roda depan.

Mobil listrik Wuling Air EV, BingouEV dan Cloud ev

Mobil China Paling Laku di Indonesia: Wuling atau BYD?

Mobil-mobil buatan Tiongkok terus menunjukkan eksistensinya di pasar otomotif Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2025