Beragam Keuntungan Kredit Sepeda Motor

Booth Adira Finance di PRJ 2022
Sumber :
  • VIVA/Yunisa Herawati

Jakarta, VIVA – Sepeda motor telah menjadi pilihan utama transportasi bagi masyarakat Indonesia, terutama di kota-kota besar. Mobilitas yang cepat, hemat bahan bakar, dan kemampuan menembus kemacetan menjadikan kendaraan ini sangat diminati.

Seberapa Penting Fitur Rem ABS Pada Motor?

Namun, tidak semua orang mampu membelinya secara tunai. Inilah mengapa kredit sepeda motor menjadi solusi yang semakin populer.

Keuntungan utama dari kredit sepeda motor adalah kemudahan pembayarannya. Calon pembeli tidak perlu mengeluarkan biaya besar di awal, cukup membayar uang muka dan angsuran setiap bulan sesuai kemampuan finansial.

ACC Tawarkan DP Khusus untuk Kredit Mobil

Hal ini memungkinkan banyak orang untuk memiliki kendaraan tanpa membebani kondisi keuangan mereka secara langsung. Selain itu, tenor kredit yang fleksibel memberikan pilihan jangka waktu pembayaran, mulai dari 12 hingga 60 bulan, sesuai kemampuan calon pembeli.

Adira Finance di Jakarta Fair Kemayoran 2024

Photo :
  • Adira Finance
Sudah Jualan Sejak 1900-an, Tempat Ini Jadi Diler Pertama Harley-Davidson

Melalui kredit, pelanggan dapat mengatur pengeluaran mereka secara lebih terencana tanpa harus menunggu waktu lama untuk memiliki sepeda motor. Dengan cara ini, masyarakat dapat lebih mudah memiliki alat transportasi yang diperlukan untuk menunjang aktivitas sehari-hari.

Selain itu, perusahaan pembiayaan seperti Adira Finance juga memberikan beragam promo menarik, seperti diskon angsuran dan bunga rendah. Program loyalitas seperti adirapoin juga bisa ditukarkan untuk berbagai keuntungan tambahan.

Melalui platform digital seperti aplikasi adiraku, pelanggan bisa memantau status kredit mereka dan mendapatkan layanan tambahan dengan mudah.

Menariknya, bagi pelanggan setia, Adira Finance juga menawarkan kesempatan untuk memenangkan program UMRAH Untuk Sahabat, sebuah penghargaan bagi nasabah loyal.

Program ini memberikan kesempatan untuk menjalankan ibadah umrah di Tanah Suci, dengan seluruh pembiayaan ditanggung. Para pemenang akan diberangkatkan pada 14-23 Oktober 2024.

"Kami tidak hanya menyediakan solusi keuangan, tetapi juga mewujudkan impian pelanggan," ujar Direktur SDM & Marketing Adira Finance, Swandajani Gunadi, dikutip dari keterangan resmi, Rabu 16 Oktober 2024.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya