Motul Turut Meriahkan Acara Deus Slidetoberfest 2024

Deus Slidetoberfest 2024
Sumber :
  • Motul Indonesia

Tabanan, VIVA – Motul Indonesia kembali memperkuat komitmennya dalam mendukung gaya hidup anak muda dengan berpartisipasi di acara Deus Slidetoberfest 2024.

Acara tahunan ini menggabungkan dua dunia, yaitu sepeda motor dan selancar, yang berlangsung pada Oktober 2024.

Slidetoberfest menghadirkan pengalaman unik bagi para penggemar motor custom dan selancar, sekaligus menjadi ajang pertemuan komunitas dengan minat serupa.

Kolaborasi Motul dengan Deus Ex Machina, merek ikonik yang memadukan budaya sepeda motor dan selancar, merupakan langkah strategis untuk memperluas jangkauan Motul di dunia lifestyle dan olahraga. Mereka melihat kolaborasi ini sebagai cara, untuk terhubung lebih erat dengan generasi muda yang dinamis.

Deus Slidetoberfest 2024

Photo :
  • Motul Indonesia

Marketing Director Motul Indonesia Energy (MIE), Bayu Kurniawan, menekankan pentingnya kolaborasi ini dalam memperkuat reputasi mereka di kalangan pecinta motor.

"Festival ini juga menyediakan platform unik bagi Motul untuk memamerkan kemajuan teknologinya, dalam suasana berbeda lewat interaksi dan kreativitas," ujarnya, dikutip dari keterangan resmi Selasa 15 Oktober 2024.

Deus Slidetoberfest 2024 menyuguhkan tiga konten utama: Swank Rally, Dress Up drag race, dan Surf Competition, yang diharapkan menarik perhatian komunitas motor custom dan selancar.

Honda Luncurkan Skuter Matic Terbarunya dengan Harga Rp29 Jutaan

Event ini juga menegaskan kolaborasi Motul dan Deus dalam menciptakan merchandise eksklusif untuk acara tersebut.

"Jadi untuk kedua kalinya, di tahun ini pun kami bikin baju collab Motul x Deus untuk event Slidetoberfest 2024," tuturnya.

Mau Coba Motor-motor di IMOS 2024? Ini Cara dan Syaratnya
Pengendara motor melempar batu ke kaca Transjakarta di Lenteng Agung

Polisi Buru Pemotor yang Lempar Batu ke Bus Transjakarta di Lenteng Agung

Polisi kesulitan mengidentifikasi pelaku pelemparan batu ke bus Transjakarta di Lenteng Agung.

img_title
VIVA.co.id
14 November 2024