Marc Marquez Keliru Jika APAR di MotoGP Mandalika Tidak Sesuai

Motor Marc Marquez usai terbakar di MotoGP Mandalika 2024
Sumber :
  • Crash.net

VIVA – Marc Marquez kecewa karena APAR (Alat Pemadam Api Ringan) yang digunakan marshal di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, tidak sesuai. Sehingga motor Ducati Desmosedici GP3 miliknya rusak.

Menanggapi pernyataan Marc Marquez, Direktur PT Mandalika Grand Prix Associaton (MGPA), Priandhi Satria membantah atas tuduhan tersebut, karena menurutnya, keperluan apapun terkait MotoGP sudah sesuai standar Dorna, atau FIM sebagai penyelenggara.

Satria menegaskan, bahwa penggunaan APAR di Sirkuit International Pertamina Mandalika sudah sesuai dengan peraturan balap yang berlaku, dan mendapatkan homologasi grade A sebelum Kamis, 26 September 2024.

"Yang bisa mengatur adalah FIM selaku regulator balap roda dua. Bukan individu pembalap," ujarnya kepada wartawan, dikutip, Selasa 1 Oktober 2024.

Sebelum motornya bermasalah, Marc Marquez punya peluang podium di MotoGP Mandalika. Meski start ke-12, pembalap Gresini Racing itu terus merangsek ke depan, hingga masuk ke posisi 6 dan bertarung dengan pembalap Ducati lainnya.

Sayangnya pada lap 12, mesin motor Ducati Desmosedichi GP23 yang ditunggangi Marquez meledak, sehingga dia terpaksa parkir di pinggir sirkuit dengan posisi api menyala di area mesin, beserta asap putih yang keluar.

"Begitu lihat asap putih, langsung saya cek dan kasihan juga karena APAR yang ada di sini tidak sesuai dan motornya juga rusak semua, remnya juga," ujar baby alien, dikutip Crash.net.

Atas insiden yang terjadi, baby alien merasa kasihan dengan tim Nadia Padovani tersebut, karena harus memperbaiki motor yang sudah rusak akibat over heat, ditambah semprotan APAR yang merusak sejumlah komponen.

"Ini sangat disayangkan bagi tim, karena untuk tim satelit biayanya sangat besar. Namun salah satu hal yang perlu diperhatikan adalah alat pemadamnya harus yang benar, atau berteknologi terkini, karena jika tidak, Anda bisa menghancurkan motor," kata baby alien. 

Valentino Rossi Seret Nama Marc Marquez di Persaingan Gelar Juara Dunia MotoGP 2025