Pertamina Lubricants Sediakan Ruang Interaksi untuk Pencinta Otomotif

Enduro x Fastron Lounge
Sumber :
  • Arianti Widya

Jakarta, VIVA – Pertamina Lubricants secara resmi membuka Enduro x Fastron Lounge di Gedung Oil Centre, Jakarta Pusat. Tempat ini ditujukan untuk area komunal dan ruang interaksi untuk memperkuat hubungan dengan berbagai stakeholders, baik itu mitra bisnis, komunitas otomotif, dan masyarakat umum.

Kemitraan Pertamina Lubricants dan VR46 Racing Team Tak Sebatas MotoGP

Nugroho Setyo Utomo selaku VP Marketing PT Pertamina Lubricants menyampaikan pembukaan Enduro x Fastron Lounge ini seiring dengan ulang tahun perusahaan yang ke-11.

"Pembukaan Enduro x Fastron Lounge ini sebagai perayaan ulang tahun perusahaan ke-11 dan bertujuan untuk menunjukkan upaya kami dalam menyediakan brand experience yang unik dan belum pernah ada di Indonesia," ujarnya dikutip VIVA di Jakarta.

Mengintip Paddock Tim Pertamina Enduro VR46 di Sirkuit Mandalika

Enduro x Fastron Lounge

Photo :
  • Arianti Widya

Adapun setiap sudut dan fasilitas di lounge ini merupakan cerminan dari image dan kualitas kelas dunia dari produk Pertamina Enduro dan Pertamina Fastron.

Produk Oli Pertamina Lubricants Mulai Dikenal Pasar Eropa

"Kami berharap lounge ini akan memperkuat merek dan mendekatkan produk-produk Pertamina Lubricants ke masyarakat, terutama dengan lokasi yang strategis dan premium di Jakarta Pusat," ungkap Nugroho.

Untuk diketahui, lounge ini memiliki akses walking distance dari stasiun MRT Bundaran HI dilengkapi berbagai fasilitas premium seperti empat meeting rooms yang masing-masing dilengkapi dengan teknologi video conference terkini.

Tak hanya itu, ada juga marketing gallery yang menampilkan seluruh variasi produk Pertamina Fastron dan Enduro, serta area food & beverage.

Enduro x Fastron Lounge

Photo :
  • Arianti Widya

Menariknya, melalui world class partnerships yang dijalin dengan Lamborghini Squadra Corse dan VR46 Racing Team, Pertamina Lubricants menghadirkan dua jenis simulator.

Pertama adalah simulator Pertamina Enduro VR46 Racing Team dengan motor Ducati Superbike 848 dengan livery Pertamina Enduro VR46 Racing Team, dilengkapi dengan monitor track Pertamina Mandalika International Circuit.

Kedua adalah simulator Lamborghini Super Trofeo, yang merupakan simulator Lamborghini pertama di Asia Tenggara dengan sensasi balapan seperti di lintasan sirkuit kelas dunia.

Pengunjung juga dapat membeli berbagai merchandise dan apparel melalui berbagai kolaborasi dengan merek lokal dan brand internasional antara lain Bull’s Syndicate, Erspo sebagai official merchandise partner Pertamina Enduro VR46 Racing Team di Indonesia, RSV  Helmet, serta Macron sebagai mitra resmi untuk technical clothing Lamborghini Squadra Corse Super Trofeo.

"Kami mengundang seluruh masyarakat untuk mengunjungi dan menikmati fasilitas di lounge ini, terutama komunitas otomotif yang dapat menggunakan lounge ini untuk berbagai aktivitas seperti safety riding course, sunmori, Nobar MotoGP, dan gathering komunitas," tutur Nugroho.

Sebagai informasi tambahan, di hari jadinya yang ke-11, Pertamina Lubricants juga menghadirkan promo spesial berupa harga khusus Rp 11.000 untuk dua varian pelumas andalannya, Enduro Matic S (0.8L) dan Enduro 4T.

Promo ini hanya tersedia pada tanggal 23 September 2024 saja di seluruh bengkel Enduro Motor Service dan bengkel umum terpilih di 20 kota besar di Indonesia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya