Merinding, Ini yang Dialami Sopir Truk saat Berhenti di Pinggir Jalan

Truk pengangkut bantuan untuk warga korban gempa Bawean Gresik, Jatim.
Sumber :
  • istimewa

VIVA – Sudah menjadi pemandangan yang umum jika melihat truk berhenti di bahu jalan, biasanya mereka hanya sekadar beristirahat, memeriksa barang yang dibawa, atau truk yang dikendarai mengalami masalah.

Anak Ivan Sugianto Nyesal Ngadu Ke Ayahnya Karena Berujung Penjara, Deddy Corbuzier Sindir dengan Tertawa

Untuk memperbaiki truk bermasalah tersebut, sopir atau kernet sudah biasa melakukannya sendiri, bermodal pengalaman, masalah pada kendaraan bisa mereka selesaikan tanpa perlu bantuan bengkel.

Viral dongkrak truk bergerak sendiri

Photo :
  • Screenshot Instagram

Terlebih masalah yang dialami hanya di bagian sektor kaki-kaki, misalnya pada bagian roda seperti pecah ban, atau suspensi. Nah untuk memperbaikinya, tentu truk tersebut perlu didongkrak terlebih dahulu.

Ada berbagai jenis dongkrak yang digunakan untuk mengangkat salah satu roda di truk saat ingin mengganti ban, atau melakukan perbaikan di sektor kaki-kaki.

Gunakan Pesawat Ini ke Semarang, Gibran Rakabuming Jadi Sorotan Netizen

Cara menggunakan alat tersebut harus dimasukkan ke kolong mobil untuk menempatkan ujung besinya ke sasis bawah sebagai titik tumpu. 

Sampai saat ini tidak ada dongkrak yang dibawa kendaraan bisa bekerja secara otomatis, atau menggunakan sistem robotik, sehingga tenaga manusia diperlukan untuk mengangkat kendaraan tersebut.

Namun baru-baru ini viral di media sosial. Salah satu sopir truk mengalami kejadian mistis saat ingin mendongkrak kendaraannya di tepi jalan karena mengalami masalah.

Bahkan kejadian tersebut bisa bikin bulu kuduk merinding, seperti yang terlihat dari unggahan video Instagram @im.banten, sopir truk yang ingin mendongkrak truknya di pinggir jalan itu dibuat terkejut.

Sebab dongkrak yang sudah dia letakkan di sisi kiri tiba-tiba bergerak sendiri, dari sisi positifnya dia tidak perlu mengeluarkan tenaga untuk memutar tuas dongkrak tersebut agar salah satu roda di truk itu terangkat.

Namun saking beraninya, pengemudi truk itu malah menanyakan dalam bahasa sunda siapa yang menggerakkan dongkrak tersebut dengan merekamnya menggunakan handphone.

“Moment saat dongkrak mobil truk di jalan seorang driver melihat keanehan saat di lihat dongkraknya malah gerak sendiri,” tulis statusnya, dikutip, Kamis 22 Agustus 2024.

Kira-kira jika kamu yang berada di lokasi, apa yang akan dilakukan?

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya