Terpopuler: Mobil yang Bikin Insinyur Terkejut, Jumlah BYD M6 di Indonesia

Logo Mitsubishi
Sumber :
  • Simonlucas

Jakarta, VIVA – Ada beberapa berita otomotif yang tayang di VIVA pada Jumat 16 Agustus 2024 kemarin, dan banyak dibaca sehingga menjadi terpopuler. Mulai dari mobil yang bikin insinyur terkejut, sampai dengan jumlah BYD M6 di Indonesia.

Siap Meluncur di RI MPV Listrik Ini Lebih Lebar dari Innova Zenix dan BYD M6

1 Insinyur Mitsubishi Bisa Terkejut Melihat Mobil Ini ada di Indonesia

Mitsubishi Pajero Sport palsu

Photo :
Senjata Toyota Fortuner Baru Untuk 'Membunuh' Mitsubishi Pajero Sport

Mitsubishi merupakan brand Jepang yang sudah lama hadir di Indonesia. Saat ini mereka memiliki beberapa mobil penumpang yang menjadi andalannya di pasar, salah satunya Mitsubishi Pajero Sport.

Mengingat harganya tergolong mahal untuk sebagian orang, maka berbagai cara dilakukan demi memiliki SUV tersebut. Salah satunya menerapkan modifikasi dengan menggunakan bodi Pajero Sport.

Aksi Pajero Sport Unjuk Gigi Terobos Banjir, Warganet: Habitat yang Sesuai

2. Semua Mobil Listrik Bisa Dibuat Wuling, Termasuk MPV Pesaing BYD M6

Wuling Hongguang / Wuling Confero Hybrid

Photo :
  • Carnewschina

Wuling Motors akan produksi mobil MPV listrik (Multi Purpose Vehicle) di Indonesia. Rencana itu terungkap saat Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang berkunjung ke markasnya di Beijing, China, Juni 2024.

Menanggapi hal tersebut, Product Planning Wuling Motors Danang Wiratmoko mengatakan, bahwa yang perlu diluruskan adalah bukan cuma MPV listrik yang bisa dibuat, namun semua jenis mobil sesuai kebutuhan.

3. Sudah Ditunggu Ribuan Orang, Baru Segini BYD M6 yang Masuk Indonesia

BYD M6

Photo :
  • VIVA/Krisna Wicaksono

PT BYD Motor Indonesia resmi menjual BYD M6 di Juli 2024. MPV Listrik pertama di Tanah Air itu sukses membius masyarakat, seperti yang terlihat dari jumlah pemesanan yang didapatkan selama 11 hari.

Dalam periode 18-28 Juli 2024, BYD M6 menorehkan ribuan SPK (surat pemesanan kendaraan), atau lebih laku dari tiga model yang lebih dulu dipasarkan, yaitu BYD Dolphin, Atto 3, dan Seal.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya