Terpopuler: Harga Mobil Listrik Terbaru di Indonesia, Suzuki Jimny Pikap 2 Pintu
- AION Indonesia
Jakarta, 8 Juli 2024 – Ada beberapa berita yang tayang di VIVA Otomotif pada Minggu kemarin, dan banyak dibaca sehingga menjadi terpopuler. Mulai dari harga mobil listrik terbaru di Indonesia dan Suzuki Jimny pikap 2 pintu.
1. Pilihan Mobil Listrik Terbaru di Indonesia Beserta Harganya
Seiring dengan rencana Pemerintah dalam mendorong era elektrifikasi di Indonesia, pilihan mobil listrik kian beragam dari berbagai segmen. Mulai dari compact Sport Utility Vehicle (SUV), sedan, Multi Purpose Vehicle (MPV), dan lainnya.
Bahkan sekarang, sudah banyak pabrikan otomotif asal negara luar, seperti China, Jerman, Korea Selatan, Jepang, yang ingin terlibat dalam era elektrifikasi di Indonesia. Lihat informasinya di tautan ini.
2. Suzuki Kirim Sinyal Bakal Luncurkan Jimny Pikap 2 Pintu
Usai sukses dengan Suzuki Jimny versi tiga dan lima pintu, Suzuki disinyalir bakal meluncurkan varian terbarunya lagi. Di mana, Suzuki Jimny sebagai mobil pikap dengan konfigurasi dua pintu saja.
Mobil untuk dua penumpang tersebut dihadirkan untuk memberikan pilihan lain kepada konsumen yang gemar kendaraan adventure. Simak detailnya di tautan ini.
3. Aturan Pembatasan Usia Kendaraan Jakarta Ditargetkan Selesai Tahun Ini
Pemerintah Provinsi atau Pemprov DKI Jakarta menargetkan penyusunan regulasi berupa Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur pembatasan penggunaan kendaraan pribadi di Jakarta dapat rampung pada tahun ini. Ini demi mencegah kemacetan di Jakarta.
Itu disampaikan langsung oleh Kepala Unit Pengelola Sistem Jalan Berbayar Elektronik (SPBE) Dinas Perhubungan DKI Jakarta Zulkifli. Nantinya, regulasi itu akan dbahas ke DPRD jika sudah rampung. Baca selengkapnya di tautan ini.