Begini Nasib Innova Parkir di Depan Rumah, Hari Sial Gak ada yang Tahu

Kijang Innova parkir di depan rumah
Sumber :
  • Screenshot Instagram

Jakarta – Meski memiliki garasi di dalam rumah, tidak sedikit pemilik mobil yang memilih parkir di depan rumah dalam waktu tertentu. Hal itu biasa dilakukan agar tidak repot lagi ketika ingin melakukan aktivitas.

Kondisi Mobil Jenderal Pensiunan BIN saat Ditemukan di Perairan Marunda

Padahal jika mobil yang terparkir di depan rumah sampai memakan badan jalan, akan mengganggu aktivitas pengguna jalan lainnya, bahkan dilarang berdasarkan peraturan daerah.

Menurut Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta Nomor 5 Tahun 2014 tentang Transportasi, setiap orang atau badan usaha pemilik kendaraan bermotor dilarang menyimpan kendaraan bermotor di ruang milik jalan.

Polisi Temukan Mobil Jenderal Pensiunan BIN di Perairan Marunda, Tak Jauh dari Temuan Jasad

Namun parkir mobil di depan rumah juga sudah menjadi hal biasa buat sebagian orang. Padahal ada banyak risiko, misalnya bodi mobil bisa tergores pengguna jalan lain, dan bisa memancing tindak kejahatan.

Tapi lain halnya seperti nasib Kijang Innova Reborn yang satu ini. Melalui unggahan video Instagram @rumahtalk, terlihat awalnya tidak ada masalah saat Innova berwarna hitam itu parkir di depan rumah.

Mobil Listrik BYD M6 Mendahului Fortuner yang Sudah Melaju 150 Km per Jam, Meresahkan!

Namun posisi mobil tersebut dekat dengan pagar yang sedang diperbaiki, nahasnya pagar dengan ukuran besar tersebut tidak bisa dikuasai satu orang, hingga menimpah Innova yang terparkir di depan rumah.

Tidak terlihat jelas kerusakan yang dialami mobil itu, namun diduga ada bagian atap, atau bodi sisi kiri yang lecet, atau penyok setelah ketiban benda keras tersebut.

Kijang Innova Reborn pertama kali hadir di Indonesia pada 2015, dan menjadi generasi terakhir yang menggunakan mesin solar dengan penggerak roda belakang. Karena saat ini Innova Zenix hanya tersedia bensin, dan hybrid.

Dapur pacu mobil keluarga itu dibekali dua pilihan mesin, yakni diesel berkapasitas 2.400cc yang serupa dengan Fortuner, dan bensin 2.000cc. Memiliki transmisi matik, dan manual dengan penggerak roda belakang.

Mesin solar lebih unggul dengan tenaga yang disemburkan mencapai 149 PS di 3.400 rpm, dan torsi puncaknya 400 Nm di 1.200-2.600 rpm.  Sementara mesin bensin hanya 139 PS di 5.600 rpm, dan torsi 183 Nm di 4.000 rpm. 

Tampilan eksteriornya dibuat lebih moderen, tidak lagi membulat pada bagian depan, seluruh strukturnya dibuat lebih padat dengan garis-garis semi kotak. Fitur-fitur di dalamnya juga lebih lengkap dari sebelumnya.

Melansir dari berbagai platform jual beli online, harga bekas Innova Reborn saat ini mulai dari Rp200 jutaan, tergantung tipe, dan tahun produksinya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya