Penumpang Kini Bisa BAB di Toilet Bus Tanpa Menunggu Rest Area

Juragan99 Trans
Sumber :
  • Juragan99

Jakarta – Di era gempuran tren bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) mewah saat ini, toilet bus masih menjadi salah satu fasilitas yang disematkan agar penumpang lebih nyaman. 

29.323 Penumpang di Bandara Soetta Batal Terbang dampak Erupsi Gunung Lewotobi

Namun di Indonesia sendiri toilet bus hanya bisa digunakan saat kondisi tertentu. Kebanyakan, bus di Tanah Air tidak memperbolehkan para penumpangnya untuk buang air besar (BAB) di dalam toilet.

Berbeda dengan Perusahaan Otobus (PO) Juragan99 Trans, yang membuat inovasi toilet bus dan memperbolehkan para penumpangnya bisa BAB.

Polisi Tangkap Pelaku Pelemparan Batu ke Bus TransJakarta di Lenteng Agung

Gilang W. Permana selaku CEO Juragan99 Trans menyampaikan fasilitas toilet bus ini menjadi salah satu keunggulan yang ditawarkan oleh perusahaannya.

"Di semua armada kita toiletnya bisa digunakan untuk BAB. Ini yang tidak dimiliki oleh beberapa fasilitas PO lain," ujarnya, dikutip VIVA Otomotif saat sesi wawancara eksklusif dengan media secara daring.

Viral Bus Bertuliskan 'Pulang Malu Tak Pulang Rindu' Eksis di Jalanan Jepang

Juragan99 Trans

Photo :
  • Juragan99

Gilang mengatakan bahwa ia memahami saat perjalanan jarak jauh, risiko-risiko yang tidak diinginkan bisa saja terjadi.

"Saat perjalanan jarak jauh, kejadian yang tidak diinginkan bisa saja terjadi. Jadi memang semua armada kita itu bisa digunakan BAB dan bisa toiletnya bisa digunakan selama 30 kali ya selama trip," jelasnya.

Dalam kesempatan ini, Gilang juga mengumumkan tambahan trayek bus baru untuk layanan AKAP. Juragan99 Trans ini sekarang bisa mengantar penumpang rute Malang-Bogor atau sebaliknya.

"Juragan99 Trans menambah trayek bus baru Malang-Bogor atau sebaliknya dengan layanan sleeper bus. Kami akan melayani rute ini mulai 10 Juni 2024," kata Gilang.

Adapun, titik transit menaikkan atau menurunkan penumpang di trayek ini adlaah Bekasi Timur Terminal Bus Pulogebang dan Cibubur.

Di Kota Bogor, bus akan menuju pemberhentian terakhir di Terminal Baranangsiang. Sementara itu di Malang, bus memiliki tujuan akhir di Terminal Arjosari.

Pemilik PO Bus Juragan99 Trans ini mengakui bahwa belum terlalu banyak bus AKAP sleeper bus yang melayani dari Kota Bogor.

"Kenapa Bogor? kami melihat trafik wilayah tersebut sangat tinggi dan saingan kita kebanyakan masyarakat masih menggunakan kereta api maupun pesawat.  Bus sleeper bus di Kota ini masih sangat terbatas," tuturnya.

Armada trayek Malang-Bogor ini akan menggunakan unit terbaru Jetbus5 buatan Karoseri Adi Putro, Malang dan satu diantara merupakan unit model Patriot buatan Karoseri Morodadi Prima, Malang dengan kapasitas 18 seater.

Selama perjalanan, penumpang akan mendapatkan fasilitas satu kali makan gratis, cemilan gratis, dan toilet yang diperbolehkan untuk BAB.

Terkait harga tiket, sleeper bus Juragan99 Trans ini dibanderol mulai dari Rp600ribuan. Untuk tanggal 10-20 Juni 2024, Perusahaan Otobus ini akan memberikan voucher potongan harga sebesar 20 persen. 

Penyeberangan ASDP.

Ada Aquabike Championship, Penumpang Ferry di Danau Toba Melonjak 12,7 Persen

ASDP berkomitmen untuk mendukung kelancaran mobilitas masyarakat dan mendongkrak daya tarik wisata kawasan tersebut. 

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024