BeAT Baru Hadir, Kok Honda dan Yamaha Saling Sindir
- Arianti Widya
VIVA – All New Honda BeAT resmi meluncur di Indonesia, Senin 3 Juni 2024. PT Astra Honda Motor (AHM) melakukan perubahan cukup signifikan pada motor matiknya tersebut, bahkan bikin Yamaha ikutan panas.
Satu hari setelah Honda BeAT baru hadir, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) melalui Instagram resminya memposting kisi-kisi dari produk barunya, melalui tagline ‘Turbo’, Rabu 4 Juni 2024.
“Masa depan ada di sini! Apakah mata dan hatimu bisa merasakannya?,” tulis status video singkat tersebut.
Salah satu hal yang mencuri perhatian warganet, di bawah tagline tersebut terdapat slogan yang secara harfiah serupa dengan produk baru Honda, yaitu bertuliskan ‘Makes Your Heart Skip a Beat,’.
Padahal jika diartikan, membuat jantungmu berdetak kencang. Di mana dalam bahasa Inggris, Beat bisa diartikan berdetak, atau berdenyut.
Sementara motor matik Honda cara penulisannya menggunakan huruf kapita di bagian belakang, yaitu BeAT. Menurut situs resminya, nama produknya tersebut merupakan singkatan, yakni Be Automatic.
Artinya secara tidak langsung motor itu menjadi otomatis. Namun siapa sangka, setelah Yamaha posting, di hari yang sama akun Instagram resmi AHM, yaitu welovehonda kembali mengunggah video singkat.
Dalam tayangan tersebut menceritakan seorang wanita yang selalu salah dalam berpakaian, ketika hendak menggunakan BeAT Street baru. Adapun status dalam postingan tersebut yang cukup mencuri perhatian.
“Burung pipit, warna emas. Sama BeAT, kok panas (lengkap dengan emotikon tertawa menutup mulut),” tulis statusnya. Dalam kolom komentarnya pengelola akun juga kembali menulis pantun, yaitu ‘Ke café main bola, Honda BeAT emang paling menyala’.
Tidak diketahui maksud dari postingan kedua brand tersebut. Saat dikonfirmasi, Assistant General Manager Marketing Public Relation, PT YIMM, Antonius Widiantoro belum memberikan balasan, terkait produk baru, dan slogan yang dimaksud.
Sementara menurut Senior Manager Corporate Communication PT AHM, Rina Listiani, tidak ada maksud apapun dari postingan tersebut, hanya sebagai strategi pemasaran melalui media sosial sewajarnya produk baru di awal kemunculannya.
“Postingan biasa, kan baru launching. Mestinya di cek ke yang posting, kenapa pakai Beat. Mungkin karena nama Beat memang keren, dan disukai warganet,” ujarnya kepada Viva Otomotif, Kamis 5 Juni 2024.
All New Honda BeAT hadir dengan sejumlah perubahan, mulai dari desain bodinya, penyesuaian dapur pacu 110cc dengan teknologi eSP, dan beberapa fitur moderen, seperti kunci pintar, alarm, odometer kombinasi digital, idling stop system, dan lain-lain.