Segera Meluncur, Ini Spesifikasi Singkat Chery Omoda E5

Chery Omoda E5
Sumber :
  • VIVA.co.id/Arianti Widya

Tangerang – Setelah diperkenalkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada Agustus 2023 lalu, PT Chery Sales Indonesia (CSI) menyampaikan mobil listrik pertamanya, Omoda E5 akan segera meluncur ke pasar Tanah Air sebentar lagi. 

Pemerintah Kasih Sinyal Turunkan Tiket Pesawat hingga Kapal Laut Periode Libur Lebaran 2025

Rifkie Setiawan selaku Head of Marketing PT CSI mengungkapkan Omoda E5 akan meluncur pada awal Februari sebelum pameran IIMS 2024 dimulai. 

"Launching Omoda E5 bakal berlangsung di minggu pertama Februari sebelum pameran IIMS 2024," ujar Rifkie saat ditemui di Tangerang, dikutip VIVA Otomotif. 

5 Fakta BYD yang Tidak Banyak Diketahui Orang

Rifkie menambahkan, terkait peluncuran tersebut juga pihaknya akan mengumumkan spesifikasi secara lengkap, program garansi, aftersales, dan harga resmi. 

"Nanti kita launching semua, mulai dari spesifikasi lengkap, program-program garansi, aftersales, dan juga harga resmi dari Omoda E5," jelasnya. 

Jajal Mobil Listrik, Kemenperin Desak Chery Tingkatkan Kandungan Lokal

Meskipun demikian, pihak CSI membocorkan spesifikasi singkat dari mobil listrik Omoda E5. 

Chery Omoda E5

Photo :
  • VIVA.co.id/Arianti Widya

Mobil yang masuk ke dalam segmen compact SUV ini memiliki ukuran panjang 4424 mm, lebar 1830 mm, tinggi 1.588 mm dan jarak sumbu roda 2.630 mm. Sementara untuk ground clearance nya masih belum diketahui. 

Berbicara fitur, Omoda E5 sudah dilengkapi banyak fitur canggih seperti layar sentuh dual 24,6 inch dengan fitur konektivitas Bluetooth dan USB, sistem audio Sony berkualitas tinggi, Apple Carplay+Android Auto Intelligent voice interactive operation, dan 540°HD panoramic image.

Kemudian, tersedia juga enam opsi pengaturan elektrik untuk kursi pengemudi dan penumpang depan. 

Menyoal sistem berkendara, Omoda E5 memiliki tiga mode yaitu Normal, Eco, dan Sport). 

Berkaitan dengan fitur keamanan, Chery Omoda E5 sudah dilengkapi dengan sistem ABS (Anti-lock Braking System), 4-door window anti-pinch system, safety belt with pretensioner and load limiter, dan child safety door locks.

Tidak hanya itu, mobil ini juga memiliki bodi high strength anticorrosive body, anti-theft alarm, 6 ring-type airbags, serta tire pressure monitoring system. 

Omoda E5 juga dilengkapi dengan fitur sistem kontrol stabilitas elektronik (Electronic Stability Control) dan sistem penguncian pintu otomatis, alarm anti-maling, 18 inch low resistance wheel, rear view mirror, termasuk pintu bagasi belakang yang bisa dioperasikan secara elektrik.

Lebih menarik, mobil listrik buatan lokal ini telah disemati dengan fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS) mencakup RCTB, LCA, DOW, BSD, ELK, LDP, TJA, ICA, IES, LDW, AVM, RCTA, ACC, AEB, FCW, SLA, dan RVC.

Lebih lanjut, mobil ini menggunakan jenis mesin Permanent Magnet/Synchronous dan kapasitas baterai mencapai 61,06 kWh, yang mampu menghasilkan tenaga 204 hp dan torsi 340 Nm. Mobil ini pun diklaim mampu menempuh jarak sejauh 430 km (WLTP test). 

Omoda E5 memiliki fitur pengisian Max DC charging power 150 kW dengan fast charging selama 28 menit untuk mengisi daya dari 30-80 persen.

Sebagai informasi, Omoda E5 sudah di rakit secara lokal di fasilitas milik PT Handal Indonesia Motor di Bekasi, Jawa Barat. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya